AdvedtorialBone Bolango

Terima Penghargaan Piala Adipura, Merlan: Ini Hasil Kerja Keras Bersama

BeritaNasional.ID, JAKARTA — Kabupaten Bone Bolango kembali meraih penghargaan Piala Adipura setelah vakum enam tahun lamanya.

Penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang diberikan bagi kota di Indonesia yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan ini, diterima langsung oleh Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli di Gedung Manggala Wanabakti Kementerian LHK, Jakarta, Selasa (5/3/2024).

Bagi Merlan Uloli, penghargaan Piala Adipura Tahun 2023 ini merupakan hasil kerja keras bersama dari banyak pihak dalam menjaga kebersihan lingkungan di Kabupaten Bone Bolango.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, OPD, dan para petugas kebersihan yang mau sama-sama menjaga kebersihan di Bone Bolango. Alhamdulillah pada hari ini Pemerintah Kabupaten Bone Bolango bisa meraih kembali Piala Adipura setelah 6 tahun yang lalu menerima untuk pertama kali. Jadi ini adalah Adipura yang kedua untuk Kabupaten Bone Bolango,” ucap Merlan.

Ia pun menegaskan kepada seluruh pihak, agar semangat menjaga kebersihan lingkungan bukan hanya karena ingin meraih Piala Adipura. Lebih daripada itu karena kebersihan dan menjaga kelestarian lingkungan merupakan bagian dari iman.

“Saya berharap bukan karena Adipura kita menjaga kebersihan, tapi kebersihan itu adalah bagian dari iman, juga kebersihan itu adalah bagian dari untuk menjaga kesehatan masyarakat Bone Bolango. Jadi mau ada Adipura dan tidak, kesehatan menjadi komitmen saya untuk Bone Bolango terus menjaga kebersihan lingkungannya,” tandas Bupati yang dijuluki Panglima Kebersihan itu.

(Noka)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button