TNI Dan Polri

Kapolda Sulbar : Makmurkan Masjid Agar Berkah

Memakmurkan Masjid akan berkah dari langit dan berkah dari bumi

Berita Nasional.ID.Mamuju Sulbar– Setelah sukses mendirikan Masjid Jabal Rahma di Mako Polda Sulbar, kali ini Biro Logistik akan membangun Masjid di Rujab Polda Sulbar tepatnya di Desa Bambu Kec. Mamuju. Rencana pembangunan Masjid Jabal Nur di tandai dengan peletakan batu pertama oleh Kapolda Sulbar Brigjend Pol Drs .Baharuddin Jafar , Kamis (17/1) pagi tadi.

Brigjend Pol Drs Baharuddin Jafar saat                                 memberi sambutan

Peletakan batu pertama masjid Jabal Nur dihadiri Ka Kanwil Kemenag Provinsi, Ketua MUI, Ketua NU, Ketua Muhammadiyah, para Kepala Bank Se-Kab. Mamuju serta para Pejabat Utama Polda Sulbar dan tamu undangan lainnya.

Kapolda Sulbar dalam sambutannya mengharapkan proyek pembangunan masjid “Jabal Nur” Rujab PJU dapat berjalan dengan baik, lancar dan tanpa ada kendala. Untuk kelancaran pembangunan masjid ini tentu membutuhkan bantuan dan dukungan seluruh pihak sehingga bangunan masjid bisa segera di manfaatkan sebagai sarana ibadah yang ramai dikunjungi umat muslim khususnya di Desa Bambu.

Kedepan bangunan masjid ini juga diharapkan bisa di makmurkan oleh seluruh lapisan masyarakat sehingga Sulawesi Barat lebih aman dan berkah dari langit maupun bumi akan diraih Insha Allah. Pembenahan sarana prasarana pembangunan pendukung Mako Polda ini terus dilakukan untuk menunjang setiap pelaksanaan tugas yang lebih maksimal dan efektif. Harap Kapolda

Laporan : Hms

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button