Sulawesi

Acara Mappetuada Putri BAK Dihadiri Sekda Sulsel, Wawali, Ketua Komisi E DPRD Sulsel dan Jubir Prabowo Sandi

Beritanasional.Id-Makassar – Putri pertama penggerak minat baca nasional, Dea Ambarwati Kusuma,S.Ked, resmi dilamar dr Mulafarsyah, putra pertama Drs.H.Laode Ali Akbar, M.Si, Kepala Biro Pemerintahan Sekda Provinsi Sultra. Prosesi Mappetuada dan Tukar cincing Dea dan Mula dihadiri ratusan tokoh-tokoh Masyarakat.

Plt Sekda Provinsi Sulsel, Dr.H.Fakhsirie Ashari Radjsmilo, M.Si bertindak sebagai saksi dari keluarga Dea Ambatwati Kusuma. Sementara Ketua Komisi E DPRD Sulsel Drs.H.A.Kadir Halid memberikan sambutan ucapan selamat calon mempelai wanita.

Wakil Walikota Makassar, Dr.H.Syamsu Rizal MI, M.Si., hadir terlebih dahulu menyambut keluarga Drs.H.Laode Ali Akbar, M.Si. dari Kendari. Jubir Sandiaga Uno, H.Andry Arief Bulu, S.E.M.M. Ikut menjadi saksi keluarga BAK dan Drs.H.Laode Ali Akbar, M.Si, ayahanda dr Mulafarsyah memimpin langsung delegasi keluarga calon mempelai laki-laki.

Ratusan tokoh-tokoh masyarakat Ketua RT, RW Ketua LPM, Lurah Parangtambung hadir. Tiga mantan Kepsek semasa Dea di SMP 6 dan SMA 17. Di antaranya, Drs.Mustari, M.Si. Mantan Kepsek SMA 17 bertindak sebagai juru bicara keluarga BAK, Drs.Syamsuddin, M.Pd. Kepsek SMA 17 dan Dr.H.Hasbi,M.Pd. Mantan Kadis Pendidikan Kota Makassar yang juga mantan Kepsek SMP 6 hadir.

Acara akad nikah akan berlangsung Tanggal 28 April 2019 di Makassar. (*)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button