Nasional

Bangga, Kapal Buatan PT Lundin Banyuwangi Banyak Dipesan Negara Di Dunia

BeritaNasional.ID,
BANYUWANGI – Dalam kunjungan kerja (Kunker) nya di PT Lundin Banyuwangi, Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Ryamizard Ryacudu menyatakan capaian kemajuan telah diraih dengan sangat baik.

“Ini membanggakan, saya sebagai menteri pertahanan, dan bangsa ini. Kita telah mampu membuat kapal bagus dan canggih yang sudah dipesan oleh negara negara lain di dunia,” ujarnya, Sabtu (28/7/18).

Dikatakan Menhan, produk PT Lundin sudah sama dengan produk negara negara besar di dunia. Menurutnya, industri kapal di Indonesia sudah mencapai puluhan jumlahnya. “Bayangkan, jika keadaan darurat kita bisa membuat 30 kapal perang dalam setahun,” lontarnya.

Untuk tank boat Antesana yang di buat PT Pindat dan PT Lundin menurut mantan Kasad ini akan dipakai di Indonesia terutama di wilayah sungai sungai besar, semisal di kepulauan kalimantan atau di Papua. “Ada koreksi saya setahun lalu, meriam tidak usah besar besar. Karena meriam besar itu urusan TNI AL yang ada di laut. Kita pesan 1 dulu, jika bagus pasti orang lain akan pesan juga,” ujarnya.

Produksi kapal dalam negeri jumlahnya memang puluhan, namun menurut menantu mantan Wapres Tri Sutrisno in, yang di pilih hanya beberapa saja termasuk PT Lundin, mengingat baik untuk dipakai dan tempatnya juga baik karena didekat laut.

Dirut PT Pindat Abraham Moze sendiri ikut mengatakan, kerjasama PT Pindat dengan PT Lundin merupakan arahan dari Kementrian Pertahanan dalam hal ini Dirjen Pothan. “Tadi kita lihat sama sama prototipe yang sudah jadi, mudah mudahan di tahun ini bisa jadi dan bisa di launching tahun depan untuk tank boat Antasena,” ucapnya.

Diketahui, sejak tahun kemarin staf PT pindat sudah ada di PT Lundin Banyuwangi. “Kami membangun canonnya dan mereka membangun rangkanya, teknologi dan kecepatan 40 knots yang dilengkapi dengan meriam,” tandas Dirut Abraham Moze. (red)

Caption : Menhan RI
Ryamizard Ryacudu saat kunker di PT Lundin Banyuwangi

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button