DaerahJawa TimurSitubondo

Tangkis Sungai Jebol, Jalur Pantura di Pecaron Penuh Lumpur

BeritaNasional.ID, SITUBONDO – Informasi yang berhasil dihimpun dari Puriyono, penyusun laporan Pusdalops, BPBD Situbondo menjelaskan, hujan lebat pada Pukul 01.00 Wib dini hari mengguyur wilayah Dusun Pecaron, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo menyebabkan tangkis sungai yang letaknya di sebelah kanan jalan raya Pantura Besuki – Situbondo tidak mampu menahan debit air sehingga langkis tersebut jebol, Minggu (14/2/2021).

“Selanjutnya, air bercampur lumpur dan material batu meluap ke jalan raya Pantura serta mengalir ke warung makan milik Burawi dan warung makan milik Rifa’i serta kamar mandinya hanyut terbawa arus air luapan.” kata Puriyono dalam laporannya.

Pukul 01.15 WIB. Akses jalan raya Pantura Besuki – Situbondo terganggu, sehingga Personil Satlantas Pos Pantau Pasir Putih Polres Situbondo mengurai arus lalu lintas agar tidak menimbulkan kemacetan yg panjang dengan menggunakan satu jalur bergantian, wargapun bersam a Danramil Kendit dan anggota serta BPBD gotong royong membersihkan lumpur agar akses jalan pantura kembali normal.

“Sekitar Pukul 03.00 WIB, hujan mulai reda dan debit air sudah normal serta akses jalan raya Pantura masih menggunakan satu jalur, tidak ada korban luka maupun korban jiwa dalam kejadian tersebut,” tutup laporan Puriyono.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button