BondowosoDaerahJawa Timur

KASN Melakukan Audiensi Dengan Pimpinan DPRD Bondowoso Sebelum Melakukan Pemeriksaan

Berita Nasional.ID, BONDOWOSO JATIM –  H. Johan Ferianto, Asisten KASN Pengawas Bidang Jabatan Tinggi Wilayah 1 bersama rombongan menemui Pimpinan DPRD, Rabu 2/8 2023.
Johan, sapaannya diterima oleh Ketua DPRD H. Ahmad Dhafir, SH, dan tiga Wakil Ketua di ruang kerja Ketua DPRD. Ketiga Wakil Ketua tersebut adalah Drs. H. Buchari Mun’im, H. Supriyadi, SE, dan Sinung Sudrajat, S.Sos.
Johan menjelaskan, pihaknya bertemu pimpinan DPRD dalam rangka menjalankan tugas dari KASN untuk mengklarifikasi aduan masyarakat melalui Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).
“Mohon maaf, secara etika saya tidak boleh menyebutkan nama atau LSM pelapor. Yang pasti kami datang ke Bondowoso untuk mengklarifikasi laporan tersebut,” jelasnya.
Pimpinan DPRD, lanjutnya, pernah berkunjung ke KASN. Jadi, saya bersama tim datang ke DPRD dalam rangka audiensi atau koordinasi sebelum melakukan pemeriksaan, karena DPRD merupakan lembaga Pengawas.
Ditambahkan, Timnya ingin mendapatkan tambahan informasi dari DPRD terkait mutasi dan rotasi dilingkungan Pemkab Bondowoso. Kami belum bisa menjelaskan hasil koordinasi dengan pimpinan DPRD.
Johan mengakui baru pertama bertemu pimpinan wakil rakyat ini di kantor DPRD.  Selanjutnya, Tim akan minta keterangan pada pelapor. Dan terakhir yang akan diperiksa pejabat terkait.
Tim KASN tiba di Bondowoso sejak kemarin dan akan melakukan pemeriksaan terhadap pihak terkait hingga besok pagi. Informasi media ini, pemeriksaannya dilakukan di Hotel Padis.
Di tempat yang sama, Ketua DPRD, H. Ahmad Dhafir, SH, membenarkan didatangi Tim KASN untuk mendapatkan informasi terkait mutasi dan rotasi pejabat dilingkungan Pemkab Bondowoso.
“DPRD tidak akan intervensi terhadap pemeriksaan yang dilakukan KASN pada siapapun. Silahkan KASN bekerja sesuai kewenangannya. Agar hasilnya betul-betul obyektif,” kata Dhafir, sapaannya.
Saya berharap, lanjutnya, KASN bekerja secara profesional sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku. Jangan mau diintervensi oleh pihak manapun. Sehingga hasilnya betul-betul sesuai harapan.
Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button