Ragam

Satlantas Banyuwangi Hadirkan E-Push, Aplikasi Informasi Proses Pembuatan SIM

BeritaNasional.ID,
BANYUWANGI – Kemajuan teknologi dengan sistem komputerisasi, akan memudahkan siapapun dalam melaksanakan berbagai pekerjaannya. Dengan kemajuan teknologi, seseorang bisa lebih mengefektifkan waktu dan mempermudah dalam melaksanakan pekerjaannya.

Pemanfaatan kemajuan teknologi secara positif juga dilaksanakan oleh aparat kepolisian, khususnya dalam pemberian informasi proses pengurusan SIM.

Kasatlantas Polres Banyuwangi, AKP Ris Andrian Yudho Nugroho melalui Kanit Registrasi dan Indentifikasi (KRI) Satlantas Polres Banyuwangi, Iptu Budi Hermawan, SH menyatakan, kemajuan teknologi ini akan membantu warga masyarakat yang hendak mengurus SIM. Pihak kepolisian menyediakan satu aplikasi yang berisi tentang prosedur pembuatan SIM.

“Aplikasi ini diberi nama E-Push. Aplikasi ini bisa si downlod dengan HP android. Aplikasi ini berisi tentang petunjuk yang ditujukan pada pemohon SIM. Sehingga dengan aplikasi ini bisa mempermudah masyarakat yang akan mengakses proses dan tahapan pembuatan SIM, ” ujar Iptu Budi Hermawan, SH.

Diharapkan, tambah Iptu Budi yang sebelumnya sebagai Kanit Laka Lantas Polres Banyuwangi ini, dengan adanya aplikasi dimaksud, warga pemohon SIM tidak akan merasa kesulitan informasi seputar proses pembuatan SIM.

“Harapan kami dengan E-Push ini pemohon SIM mendapatkan pencerahan yang positif,” pungkas pama yang juga sempat menjabat Kasi Propam Polres Banyuwangi ini. (Hakim Said/red)

Caption : E-Push di Polres Banyuwangi

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button