AdvedtorialDPRD Prov Sulbar

Ketua DPRD Sulbar : Bangun Pulau Balakbalakang Butuh Sokongan Anggaran Pusat

BeritaNasional.ID.Sulbar — Membangun pulau Balakbalakang butuh biaya dan butuh sokongan anggaran dari pemerintah pusat , hal tersebut disampaikan oleh Ketua Dprd Provinsi Sulawesi Barat .Hj.Suraidah Duka . Selasa, 5 April 2022.

Menurutnya, APBD provinsi maupun kabupaten tak akan mampu membiayai pembangunan di wilayah yang sempat dicaplok Kaltim tersebut.

“Memang tidak bisa kita biayai (pembangunan Balakbalakang) pakai APBD kabupaten maupun APBD provinsi. Harus intervensi dari pusat anggarannya karena besar, anggaran besar,” terang Suraidah.

Untuk membangun tanggul saja, kata Suraidah, biayanya ditaksir mencapai puluhan miliar.

“Tanggul itu butuh puluhan miliar. Harus batu gajah dulu baru di tanggul,” sambungnya.

Penilaian Suraidah juga berlaku sama pada sektor pariwisata.

Meski Pulau Balakbalakang memilihi potensi yang menjanjikan, namun tetap membutuhkan anggaran besar untuk pengelolaannya.

“Sisa kita mengharapkan adanya investor. Kalau hanya 20 M, tidak cukup,”  jelas Suraidah

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button