DaerahJawa TimurSitubondo

Miris! Kasus Dugaan Pencurian Terkesan Lambat

BeritaNasional.ID, Situbondo – Kasus dugaan tindak pidana pencurian ratusan lonjor besi di Desa Wonorejo, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur terkesan lambat, serta diduga kuat kasus tersebut , pelaku masih berkeliaran, Senin (8/3/2021)

Menurut Hery Sampurno, SH selaku Kuasa Hukumnya, dihadapan beberapa awak media menjelaskan bahwa, kejadian tersebut dilaporkan pada hari Senin 1 Pebruari 2021 dan sudah ada Surat Laporan Polisi (LP) dengan nomor: LP-B/05/III/1.8/2021/RESKRIM/Situbondo/SPKT-Polsek Banyuputih pukul 16. 00 wib.

“Kasus dugaan pencurian besi itu tidak segera tuntas dan aparat penegak hukum terkesan tidak profesional dalam menangani kasus tersebut, padahal sudah jelas pelaku dan barang buktinya,” ucap Hery.

Kami selaku kuasa hukum Sari, sambung Hery sangat menyayangkan dengan lambatnya penanganan kasus ini. Kami membuat laporan dengan tembusan kepada Kapolres Situbondo, Kapolri, Kompolnas, Kapolda Jawa Timur cq Kabid Propam, cq Irwasda, dan cq Kabidkum.

“Dalam hal ini, kami akan melaporkan dua anggota yakni Bripka S dan W dengan maksud agar kasus pencurian tersebut segera menjadi terang benderang dan segera menangkap pelaku yang diduga sampai sekarang masih berkeliaran,” pumgkasnya.

Sementara itu, Paur Humas Polres Situbondo, Iptu Nanang Priambodo kepada awak media ini mengatakan bahwa, untuk kasus dugaan pencurian besi, tersangka sudah ditahan.

“Kasus dugaan pencurian besi, tersangka sudah diamankan dan saat ini masih tahap peroses pemberkasan, perkaranya masih tahap pendalaman tersangka dan saksi – saksi yang saat ini ditangani oleh Polsek Banyuputih,” ucapnya.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button