Sulbar

Disperindagkop Polman Sulbar hadiri Koordinasi Gerai Maritim Pemanfaatan Tol Laut 2020

Jakarta.Beritanasional.id –Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Kab. Polewali Mandar yang diwakili oleh Kepala Seksi Pembinaan Usaha Perdagangan (Fatriasmal, SE) beserta staf mengikuti Rapat Koordinasi Gerai Maritim Pemanfaatan Tol Laut 2020″ yang diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan di Hotel Lombok Raya, Mataram, Nusa Tenggara Barat. Berlangsung dari tanggal 10 – 12 Februari

Acara tersebut dibuka oleh Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Suhanto. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendukung pelaksanaan Tol Laut 2020 melalui Program Gerai Maritim sebagai upaya mengurangi disparitas harga antar wilayah di Indonesia khususntya daerah terpencil, terluar, tertinggal dan perbatasan.

Hasil evaluasi menunjukkan, walaupun penurunan disparitas harga belum sepenuhnya tercapai, tetapi kegiatan Gerai Maritim/Tol Laut ini telah mampu menjaga ketersediaan barang kebutuhan pokok, sehingga fluktuasi harga antar waktu yang tinggi dan seringkali terjadi di daerah tertinggal, terpencil, terluar dan perbatasan dapat dihindari

Untuk itu, pemerintah daerah harus berperan aktif dalam memaksimalkan pemanfaatan Tol Laut serta pengawalan dan pemantauan harga sampai di tingkat konsumen sangat diperlukan untuk mencapai tujuan dari program Tol Laut yaitu ketersediaan barang serta penurunan disparitas harga. (Hms)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button