Timor Leste

Keamanan dan Stabilitas TL Kunci Utama Pembangunan Pariwisata

BeritaNasional.ID, Timor Leste – Keamanan dan stabilitas Timor Leste (TL) adalah kunci utama pembangunan pariwisata Timor Leste. Maka itu dihimbau kepada semua orang untuk mendukung jalannya  pembangunan  karena bisa menghasilkan banyak pekerjaan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Umum Pariwisata    Jose Quintas kepada para wartawan pada saat pembukaan seremoni Lokakarya dengan tema pariwisata untuk semua orang atau Turizmu ba Ema Hotu yang diselenggarakan di Gedung Dili Convens Centre  (CCD) Merkadu Lama Dili Kamis, (26/9/2019).

Ditambahkannya bahwa, lokakarya ini dibuka untuk memperingati HUT Pariwisata sedunia yang akan jatuh pada hari Jumat  (27/9/2019). Dimana lokakarya ini atas bantuannya dari LSM Internasional USAID asal Amerika di TL. Dan pemerintah menyiapkan uang sebesar  $ 11000 dolar Amerika yang akan digunakan kan kegiatan kerjabakti dan dana itu akan digunakan semua   kegiatan dari bulan September sampai Desember 2019 nanti.

“Pemerintah akan membangun lebih baik lagi pembangunan pariwisata di TL pada masa mendatang. Karena bisa mengerjakan pada banyak orang,”tuturnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Sekertaris Negara Urusan pelatihan dan tenaga kerjaan atau Sertariu Formasaun Profesional no Empregu  (SEFOPE) Juliao da Silva baru-baru-baru ini Pihak pemerintah dan pihak Australia sudah membuat kesepakatan mengenai batas laut TL dan Australia dan kedua negara sudah menandatangani nota kesepakatan pada tanggal 30 Agustus 20219. Dan TL punya harapan bawa kalau minyak akan tarik ke TL maka bisa membuka pekerjaan untuk  banyak  orang termasuk di bidang pariwisata. Maka sekarang pemerintah membuka pelatihan pada semua orang untuk menambahkan skil di berbagai bidang yang ada.

“Kita punya negara bukan hanya kaya dengan minyak saja dan minyak tersebut suatu saat akan habis. Namun pariwisata tidak akan habis maka itu mulai dari sekarang harus persiapkan diri dengan baik,”paparnya.(Justinho)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button