CitizenMakassarPendidikan

Luar Biasa!!!! FDK Sukses Gelar Penguatan Kompetensi Mahasiswa dan Alumni

 

 

Makassar, BeritaNasional.ID – Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM) laksanakan kegiatan Penguatan Kompetensi Mahasiswa dan Alumni denganĀ  menghadirkan Narasumber dari Mata Langit Nusantara dan Branch Manager Mandiri Makassar Andalas KCP Makassar AndalasĀ  yang dilaksanakan di Gedung LT Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassar, Kamis (20/10/20).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan Kompetensi Mahasiswa dan Alumni Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassar. Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh para Wakil Dekan, kepala bagian tata usaha,para ketua dan sekretaris jurusan,staf dan operator jurusan/prodi dan mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassar.

Adapun narasumber yang mengisi kegiatan tersebut adalah Irwan Anwar Said atau sering disapa Irwan mata langit sekaligus CEO Mata Langit Nusantara dan Asminiar yang merupakan Branch Manager Mandiri Makassar Andalas KCP Makassar Andalas.

Dalam wawancara yg di lakukan terhadap bapak Dr. Firdaus Muhammad, MA selakuĀ  Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassar ia berharap kegiatan seperti ini akan terus dilaksanakan.

ā€œHarapan saya kedepannya kegiatan Penguatan ini akan terus dilaksanakan sebagai tambahan pembelajaran bagi mahasiswa dan alumni Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassarā€, pungkasnya.

 

Citizen Report : Arsi Winalda

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button