ACEH

Mahasiswa Aceh Gelar Aksi Desak Pemerintah Selesaikan Kasus Kebakaran Hutan

Beritanasional.id, Banda Aceh – Himpunan Mahasiswa Biologi Saintek (HIMABIOS) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh gelar aksi unjuk rasa dan sosialisasi keselamatan bumi dan kesehatan masyarakat dunia, di Blang Padang, Banda Aceh, Minggu (15/9/19).

Melalui pesan elektronik (WA) yang diterima media ini, Minggu sore tadi, Koordinator Aksi menuliskan, Aksi tersebut digelar dalam melakukan sosialisasi lingkungan hidup jelang peringatan Hari Ozon Internasional (HOI) dan juga sebagai bentuk rasa prihatin generasi muda atas peristiwa kebakaran hebat hutan Riau dan Kalimantan yang mengakibatkan kabut asap dan pencemaran udara serta terganggunya kesehatan warga bahkan negata tetangga kesulitan mendapat udara bersih pasca peristiwa tersebut.

Selain berorasi dan melakukan sosialiasi terhadap masyarakat tentang pentingnya menjaga ozon dan hutan. Karena hutan di Indonesia merupakan penyumbang oksigen terbesar bagi dunia. Selanjutnya melakukan aksi jalan kaki dan membagikan bibit-bibit pohon dan masker gratis kepada maayaraka

“Indonesia hari ini darurat kebakaran hutan, jika hutan dibakar oleh oknum-oknum tidak bertanggung jawab yang ingin membuka lahan, maka perlu ditindak tegas,” teriak Koordinator aksi Sultan Alfaraby.

Sultan menjelaskan, aksi yang dilakukan tersebut merupakan bentuk sindiran kepada pemerintah agar peduli dengan lingkungan dan menuntaskan permasalahan perusakan hutan.

“Setelah orasi, kami memggelar aksi jalan kaki dan membagi pohon dan masker, semoga lewat aksi ini pemerintah peka dan segera menuntaskan persoalan kebakaran hutan demi kesehatan masyarakat,” terang Sultan lagi. (Alan).

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button