DaerahJawa Tengah

Nikmatnya Baso Aci dan Ayam Panggang Mbah Wo

BeritaNasional, Magetan – Bosan dengan menu makanan yang itu-itu saja? Mungkin menu yang satu ini bisa jadi referensi anda dan keluarga untuk bersantap menikmati kuliner unik dan tergolong baru di Magetan

Ya, menu tersebut adalah Baso Aci dan Ayam Panggang Mbah Wo Makanan ini tersedia di Sendang Bening Resto dan cafe  yang beralamatkan di Jalan Bringin no 9 Kawedanan Magetan

Sendang Bening Resto dan Cafe baru saja di launching dengan tetap menerapkan protokol kesehatan mulai dari physical distancing, pakai masker bagi karyawan dan para pengunjung

Peresmiannya digelar secara sederhana  guna mengantisipasi penyebaran virus Covid-19

Makanan khas dan andalan Baso Aci dan  Ayam Panggang Mbah Wo yang dipanggang dengan menggunakan kereweng di tungku. Menu ini sangat cocok jika dimakan ramai-ramai. Pun, harga makanan yang ditawarkan juga cukup terjangkau” Ungkap Tatik Owner Sendang Bening Resto dan Cafe

Selain itu, rumah makan yang berkonsep kekinian ini juga menyediakan gurami bakar, lele bakar, paket nasi ayam kampung free teh botol,  paket nasi ayam negeri free teh botol , paket ayam kampung untuk enam porsi , paket ayam kampung dua rasa  untuk 6 porsi, paket nasi bancakan ayam kampung, bancakan ayam negeri, aneka nasi tumpeng dan berbagai macam minuman.

Juga tersedia aneka paket baso aci, paket baso cuangki, paket seblak juara, extra topping, baso tulang rungu dan lain-lain

Dengan konsep millenial yang diusung, pihaknya terus berupaya untuk melahirkan terobosan-terobosan yang semakin memudahkan kosumen. Salah satunya adalah layanan pesan online

“Bisa pesan secara online dan pesan antar juga lho,” ujar Tatik. (Is)

 

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button