DaerahRagam

Peduli Tengah Pademi, KNPI Bersama OKP di Soppeng Berbagi Masker

BeritaNasional.ID, Soppeng –Penyerahan bantuan masker dan anti septic oleh pengurus karateker DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Soppeng dan beberapa Organisasi Kepemudaan HMI, KOHATI, Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul Aisyiyah Kabupaten Soppeng. Ahad 17 Mei 2020.

Aksi sosial itu dilakukan di beberapa titik lokasi seperti ke Tim SATGAS COVID-19, PMI, PWI, IWO dan IJS Kabupaten Soppeng.

Muhammad Lutfi selaku Ketua Karateker KNPI Soppeng menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kepedulian pemuda untuk berkonstribusi langsung untuk pencegahan penyebarluasan virus covid 19 di Kabupaten Soppeng.

“Adapun bantuan yang kita serahkan pada hari ini yaitu berupa masker dan anti septic sebanyak 150 buah yang dibagikan ke lima lokasi diteman-teman relawan covid-19 dan teman-teman lembaga pers,”ungkap Lutfi.

“Selain itu juga saya ucapkan juga banyak terimah kasih kepada seluruh dermawan dan OKP yang turut membantu kami dalam penyaluran bantuan ini,”ucapnya.

Sementara Ketua Nasyiatul Aisyiyah PD Kabupaten Soppeng dr. A. Alifiyah berharap agar masyarakat mampu untuk tetap menjaga kondisi kesehatan, menerapkan pola hidup bersih dan sehat dan tetap berada di rumah serta tetap untuk konsisten mematuhi segala kebijakan dan aturan pemerintah daerah Kabupaten Soppeng dalam percepatan penanganan wabah covid 19 di kabupaten Soppeng.

“Selain itu juga kami berharap agar setiap elemen masyarakat khususnya pemuda agar bersatu untuk melawan virus covid 19,”harapnya.

Dalam kesempatan itu juga dikeluarkan komitmen bersama bahwa ke depan KNPI dan Setiap elemen OKP akan terus berada ditengah- tengah masyarakat.(*)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button