AdvedtorialNasional

Pemerintah Kabupaten Kulonprogoro Siap MOU dengan PETANI DIY Untuk Pengelolaan Limbah Menuju Kulonprogo Zero Waste 2020

BERITANASIONAL.ID, Kulonprogo_Jajaran pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Persaudaraan Mitra Tani Nelayan Indonesia (PETANI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang diwakilkan oleh Sekretaris DPW PETANI DIY Asti Irwandiyah didampingi oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PETANI Kabupaten Kulonprogo Wiwit Suroto pada hari Kamis, 03 Mei 2018 melakukan pertemuan dengan Bupati Kulonprogo dr. Hasto Wardoyo bersama Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulonprogo terkait Pencanangan Gerakan 2020 Kulonprogo Zero Waste bertempat di Kantor Bupati, Wates, Kabupaten Kulonprogo.

Pada pertemuan ini Bupati Kulonprogo mengambut baik dan sangat setuju dengan program yang akan dilakukan oleh DPW PETANI DIY dan DPC PETANI Kabupaten Kulonprogo yang memaksimalkan pengolahan limbah yang ada di Kabupaten Kulonprogo. Bupati Kulanprogo dr. Hasto Wardoyo yang didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulonprogo Arif Prastowo menginginkan agar DPW PETANI DIY melalui DPC PETANI Kabupaten Kulonprogo untuk segera melakukan nota kerjasama atau Memorandum Of Understanding (MOU) dengan Pemerintah Kabupaten Kulonprogo yang dalam hal ini Bupati langsung supaya bisa segera bekerja dan berkoordinasi dengan dinas-dinas terkait di lingkup Kabupaten Kulonprogo.

Sekretaris DPW PETANI DIY Asti Irwandiyah bersama Ketua DPC PETANI Kabupaten Kulonprogo Wiwit Suroto menyatakan dukungannya serta siap bekerjasama dan berkoordinasi kegiatan tersebut dengan dinas-dinas terkait dilingkup Kabupaten Kulonprogo. Sekretaris DPW PETANI DIY juga mengatakan bahwa sesuai arahan Ketua Umum PETANI Satrio Damardjati, bahwa saat ini secara organisasi PETANI sudah harus memulai dan fokus pada kawasan pertanian berbasis ekologi dan kearifan lokal. Ditambahkan pula bahwa Program Pengolahan Limbah Menuju Kulonprogo Zero Waste 2020 atau lebih dikenal sebagai Gerakan 2020 Kulonprogo Zero Waste akan didampingi oleh Peter Michael Duenninger Tenaga Ahli dan juga Relawan Bidang Lingkungan Hidup DPW PETANI DIY ini merupakan seorang warga negara Jerman yang fokus pada pengolahan limbah dan lingkungan hidup ini.

Sebelum selesai pertemuan ini, Bupati Kulonprogro yang juga merupakan seorang dokter lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Gajah Mada (UGM) mengatakan agar secepatnha program ini segera dimulai. Kedepannya melalui program dan gerakan Zero Waste ini Bupati ingin secara bertahap akan berkurang dan sama sekali tidak ada lagi limbah yang dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) untuk mengurangi penyebaran infeksi atau sumber penyakit. (*)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button