Wajo

Seminar Proker, Mahasiswa KKN IAI As’adiyah Posko Bila Rancang Program Keagamaan

BeritaNasional.ID, Wajo – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan XXXII Institut Agama Islam ( IAI ) As’adiyah Sengkang Desa Bila, Kecamatan Sabbangparu, menggelar seminar program kerja (Proker) tingkat Desa di Aula kantor Desa Bila, Kamis 13 Februari 2020.

Kegiatan ini diadakan dalam rangka pemaparan rencana program kerja mahasiswa KKN di Desa Bila, Kecamatan Sabbangparu kepada masyarakat setempat.

Ada 8 Poin yang tercatat program kerja tingkat Desa yang dipaparkan mahasiswa KKN IAI As’adiyah Sengkang, yakni Pengajian TPA, Dzikir dan Yasinan Malam Jum’at, Seminar Perawatan Jenazah, Festifal Anak Shalaeh, Memakmurkan Mesjid, Peringat Isra Mi’raj dan Pembentukan Remaja Mesjid untuk Mesjid Desa Bila Serta Mengajar di Sekolah di Desa Bila.

“Kami merencanakan program kerja ini berdasarkan hasil observasi di Masyarakat Desa Bila Serta Semua Stekholder di tingkat Desa,” ujar Muktadir , Koordinator Desa KKN Desa Bila Kecamatan Sabbangparu.

Muhammad Arfah selaku Kepala Desa Bila, dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada mahasiswa KKN IAI As’adiyah Sengkang dan tak lupa sampaikan harapan-harapannya.

“Sebenarnya adik-adik sudah beberapa hari di Desa kami, tetapi baru kali ini kami ucapkan selamat datang secara resmi, yang disaksikan langsung tokoh-tokoh masyarakat Desa Bila,”ucap Muhammad Arfah pada saat membuka acara tersebut.

“Kami berharap, anak-anakku sekalian bisa belajar banyak dari desa kami, dan juga membangun desa kami melalui program kerja yang telah direncanakan, ” tambahnya.

Semetaraa itu Dosen Pembimbing Lapangan KKN Desa Bila Kecamatan Sabbangparu Amin Hasan dalam Sambutannya mengatakan KKN ini Merupakan salah satu Syarat untuk Mendapatkan Gelar Sarjana dan sesuai dengan Tri Darma Pergeruan Tinggi Yakni Pendidikan, Penelitian dan pengabdian.

“Dengan pengabdian itu maka saya harap mahasiswa KKN ini dapat bersinergi dengan tokoh-tokoh masyarakat dengan program kerja yang bernuansa keislaman,”katanya

Sementara itu Koordinantor Kecamatan Rahman Zulkifli dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam KKN nya itu akan lebih mengedepankan Budaya YassiWAJOri dengan Sipakatau, Sipakalebbi, Sipakainge.

Sekedar diketahui hadir dalam kegiatan itu, Anggota BPD Desa Bila, Babinsa, imam Masjid Desa Bila, tokoh agama, Majlis Ta’lim serta pemuda dan masyarakat Desa Bila.(Bendum)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button