DaerahRagamSulawesi

Tanggap Bencana, Ansor Bantaeng Terjunkan BAGANA untuk Bantu Warga Terdampak Banjir Bandang

BeritaNasional.ID, Bantaeng – Tanggap bencana, Gerakan Pemuda Ansor terjunkan Barisan Ansor Tanggap Bencana (BAGANA) di lapangan untuk terus intens membantu warga yang kena dampak banjir bandang di Bantaeng. Ahad, 14 Juni 2020.

Para anak Nadhlatul Ulama ini terus bergerak dengan menyuplai air bersih ke rumah korban banjir di beberapa wilayah yang terdampak.

“Untuk sementara kami baru dapat melakukan di 3 Kelurahan yaitu Kelurahan Bonto Sunggu, Kelurahan Bonto Atu  dan Desa Bonto Jai, sementara yang terdampak banjir ada 6 kelurahan dan satu desa di 2 Kecamatan,”ungkap Ketua GP. ANSOR Bantaeng Aspar Ramli.

Aspar Ramli juga mengatakan hal itu dilakukan anggotanya dengan maksud, agar penyediaan air bersih tercukupi.”Alhamdulillah sampai saat ini sudah kurang lebih 15.000 liter air bersih yang telah didistribusikan ke korban banjir,”jelasnya.

“Suplai air bersih ini akan terus dilakukan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, hal ini juga bagi kami Relawan ada kemudahan dalam melakukan distribusi karena ada support dari Direktur PDAM Bantaeng Bapak Muh. Nur Fajri, yang juga beliau adalah salah satu tokoh pengurus Nahdhatul Ulama Kabupaten Bantaeng,”lanjutnya.

Sekedar diketahui, disamping suplai air bersih, tim relawan Ansor Banser juga melakukan pembagian makanan siap saji kepada masyarakat yang terdampak banjir bandang tersebut.(*)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button