ACEH

Aliri Ratusan Hektar Sawah di Tiga Desa, BPBD Targetkan Pembangunan Bendungan Intake Tungel pada 2021

BeritaNasional.ID-Gayo Lues-Mendukung sarana pengairan yang memadai dalam mendongkrak peningkatan hasil pertanian khususnya tanaman padi di sejumlah kecamatan di Kabupaten Gayo Lues, Provinsi Aceh. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten srtempat akan menargetkan pembangunan Bendungan Intake Tungel, Kecamatan Rikit Gaib.

Tidak tanggung-tanggung irigasi tersebut akan mengairi ratusan hektar lahan persawahan yang terdapat di tiga desa, yakni Tungel Baru, Tungel, dan Rempelan.

“Kegiatan ini juga akan segera di lelang akhir Februari 2021,” Kata Kepala BPBD Gayo Lues, Suhaidi melalui Kabid RR Muhammad Saleh, Kamis (21/01/2021).

Adapun anggaran pembangunan Bendungan Intake tersebut bersumber dari BNPB. Terealisasinya anggaran ini juga dengan proses yang luar biasa, melalui pengajuan proposal dana hibah hinga lolos.

“Dengan perjuangan yang luar biasa, akhirnya kita dapat membawa dana tersebut ke Gayo Lues),” ucapnya.

Untuk daerah Aceh sendiri, anggaran ini hanya didapatkan oleh dua kabupaten, yakni Gayo Lues dan Aceh Utara.(Abu Bakri)

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button