DaerahJawa TimurRagamSitubondoSosial

Danramil 0823/09 Jangkar Salurkan Bansos dan Imbau Masyarakat Tidak Takut Vaksin

BeritaNasional.ID – SITUBONDO JAWA TIMUR,- Danramil 0823/09 Jangkar Kapten Inf Sunaryo beserta 5 anggota dan Tim PPKM Level 4 melaksanakan penyaluran bantuan sosial berupa beras kepada masyarakat miskin yang terdampak Pandemi Covid-19, Selasa (3/08/2021).

“Anggota Koramil Jangkar, Staf Kecamatan Jangkar, anggota Polsek Jangkar dan Pemdes Desa Jangkar melaksanakan penyaluran Bansos PPKM Darurat Level 4, berupa beras untuk masyarakat Kampung Dami, Desa Jangkar, Kecamatan Jangkar yang terdampak Covid-19,” jelas Danramil 0823/09 Jangkar Kapten Inf Sunaryo.

Lebih lanjut, Danramil Jangkar Kapten inf Sunaryo menuturkan bahwa, penyaluran bansos dilaksanakan dengan cara dikumpulkan di rumah rumah Tokoh Masyarakat setempat dengan tujuan agar menghindari kerumunan. “Sengaja pemberian bansos berupa beras ini kita tempatkan di rumah tokoh masyarakat untuk menghindari kerumunan,” kata Kapten Sunaryo.

Tak hanya itu yang disampaikan Kapten Suranyo. Akan tetapi, dia juga menyampaikan bahwa, selain memberikan bantuan beras juga mensosialisasikan pentingnya menggunakan protokol kesehatan Covid-19 dan pentingnya vaksinasi.

“Mereka kita imbau agar tidak menghiraukan kabar hoax tentang pelaksanaan vaksinasi yang banyak beredar di media sosial. Vaksin aman dan halal. Oleh karena itu, kami minta kepada masyarakat untuk vaksin demi memutus penyebaran Covid-19,” ajak Danramil Jangkar dihadapan masyarakat penerima bansos beras.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button