Daerah

Dimasa Pandemi Covid- 19, Harga Sapi di Pasar Hewan Sumberkolak Menurun

BeritaNasional.ID, SITUBONDO – Para pengunjung di Pasar Hewan Sattowan, Sumberkolak, Situbondo, dimasa pandemi Covid- 19 ini sudah mematuhi Protokol Kesehatan yaitu, memakai masker, serta di pintu masuk pasar hewan tersebut sudah terpasang cairan disinfektan otomatis, Sabtu (20/6/2020).

Namun, para pedagang sapi mengeluh atas turunnya harga sapi di pasaran. Harga per ekor sapi turun hingga Rp. 500rb dari harga normal.

Turunnya harga sapi tersebut tak lain akbat dari pandemi virus korona, atau Covid- 19 sehingga, permintaan pasar menurun secara bertahap, dari minggu per minggu.

Menurut Kepala Pasar Hewan Sattowan, Sumberkolak, H.Agung Sastro, saat dimintai keterangannya mengatakan, Kalau masalah harga, mengikuti hukum ekonomi, semisal permintaan sapi banyak namun sapi sedikit, jelas harga sapi per ekor mahal, begitupun kalau sapi banyak, sedangkan permintaan sapi sedikit tentu harga sapi per ekor menurun.

“Dimasa pandemi Covid- 19 ini, sementara, harga sapi per ekor di pasar hewan sattowan sumberkolak hari ini memang menurun tapi tidak begitu banyak, hanya sekitar Rp. 500rb,” ucap H. Agung.

Sementara, Kepala Dinas Peternakan, Muhammad Hasanudin menjelaskan bahwa, para pengunjung, baik pedagang atau pembeli di Pasar Hewan Sattowan Sumberkolak harus mematuhi protokol kesehatan.

“Kami selalu mengimbau kepada para pengunjung pasar hewan, baik pedagang maupun pembeli untuk mematuhi Protokol Kesehatan, salah satunya memakai masker, karena kami tidak ingin ada cluster baru di pasar hewan sattowan, Sumberkolak, Situbondo,” tegas Kepala Dinas Peternakan, Muhammad Hasanudin.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button