Menuju Pemilu 2024Polewali MandarSulawesi BaratSulbar

Diterpa Isu Miring Jelang Masa Tenang, ABM: Permainan Kotor Ingin Memecah Belah

BeritaNasional.ID.POLMAN SULBAR — H-1 memasuki masa tenang pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, pasangan calon gubernur Sulawesi Barat, Ali Baal Masdar dan Arwan Aras (ABM-Arwan) diterpa isu miring.

Pasalnya, pasangan nomor 1 dan 2 ini disebut bakal berkoalisi dengan Andi Ibrahim Masdar dan Asnuddin Sokong (AIM-PAS). Pendukung ABM-Arwan bakal melebur ke AIM-PAS, begitu juga sebaliknya, suara AIM-PAS ke ABM-Arwan.

Menanggapi hal itu, calon gubernur Ali Baal Masdar dengan tegas membantah. Menurutnya isu tersebut sengaja dilempar dari pihak lawan yang sengaja ingin menjatuhkan ABM-Arwan.

“Ini kan lucu, mana ada seperti itu. Ini kita maju bertarung secara fear, berdemokrasi secara sehat, mana mungkin suara ABM-Arwan dan AIM-PAS mau digabung. Ada yang melempar isu receh yang mau memecah belah,” kata Ali kepada wartawan, Sabtu malam, 23 November 2024.

ABM menegaskan, penggabungan suara dengan adiknya, AIM sangat mustahil dilakukan. “Karena ini mainannya lawan yang panik. Tidak ada sedikitpun niat, bahkan berpikir sampai ke sana pun tidak. Ini jelas permainan kotor, sengaja mem-framing di tengah warga untuk memecah belah,” tegas cagub usungan Partai Golkar dan Gerindra ini.

Dia juga mengimbau relawan dan simpatisan agar tidak terprovokasi isu tersebut. Dia mengatakan pasangan ABM-Arwan sangat menghargai dan menjunjung tinggi perjuangan partai pendukung dan tim pemenangan.

“Saya berharap para relawan dan simpatisan tidak terprovokasi dengan isu ini. Kita mau sama-sama menciptakan Pilkada damai, aman, dan jurdil. Memasuki masa tenang seharusnya kita sama-sama menjaga murush demokrasi agar tidak tercederai,” pungkasnya.

Diketahui, selain ABM-Arwan dan AIM-PAS, Pilgub Sulbar diikuti dua pasangan lainnya yakni Prof Husain Syam – Enny Anggraeni Anwar dan Surhadi Duka – Salim Mengga. (*)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button