DaerahNasionalRagamSulawesi

Jalanan Rusak Parah, Warga Bontomanai Selayar berharap Perbaikan

BeritaNasional.ID.Selayar – Puluhan kilometer jalan yang melingkar dan ada di wilayah Kecamatan Bontomanai, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi-Selatan terpantau rusak parah. Jalan diwilayah kecamatan Bontomanai ini sebagian besar adalah jalan kabupaten dan jalan desa yang merupakan akses perekonomian warga setiap harinya.

Rusaknya jalan ini, tentu saja akan menggangu dan memperlambat gerak roda ekonomi warga. Selain itu kondisi jalan yang ada akan sangat rawan mencelekai warga yang melintas. Khususnya pada malam hari, jalan gelap tanpa penerangan. Selain itu saat musim hujan jalan ini licin dan banyak titik yang berlumpur.

Sepanjang kurang lebih 2 km jalan menuju dusun Batu Panynyu, Desa Jambuiya, Kecamatan Bontomanai, Kabupaten Kepulauan Selayar, hingga saat ini belum juga tersentuh perbaikan. Jalanan ini sudah rusak sejak lama, teglah hampir 7 tahun. Padahal jalan kabupaten ini merupakan akses utama perekonomian ratusan masyarakat Batupanynyu ke pusat kabupaten.

Kondisi jalan sangat memprihatinkan, aspal terkelupas dan batu jalan telah terhambur. Malah sejumlah lubang dibadan jalan serta sisi jalan terlihat semakin dalam tergerus waktu. Sebuah lubang menganga disebuah duiker, dijalanan dari Batupanynyu ke arah kantor desa Jambuiya. Termasuk didepan kantor desa Jambuiya, jalannya telah rusak parah.

Kepala Dusun Batupanynyu, Marling, kepada Pewarta (22/8) mengaku setiap hari lewat di jalan rusak tersebut. Ia mengaku kecewa sekaligus pasrah. Sebab sudah bertahun-tahun tidak ada perbaikan. Malah telah sering terjadi kecelakaan namun tetap belum mendapat perhatian.

Namun tidak ada pilihan lain untuk bisa ke Batupanynyu, tidak ada alternatif, dan kita harus melalui jalan ini kalau mau ke Batupanynyu, ujarnya.

Jadi kalaupun licin dimusim hujan, gelap jika malam karena tidak ada penerangan, aspalnya terkelupas, mau diapa lagi, kita mau lewat mana lagi ke kampung, ujarnya lagi.

“Jalan rusak ini sudah bertahun-tahun belum diperbaiki. Perkiraan sudah 7 tahun. Kalau ingin ke pasar atau ke kota kami terpaksan harus lewat karena tidak ada jalan lain yang lebih dekat dan cepat ” hanya melalui jalan ini kata Marling.

Diakui, saat kemarau jalan ini berdebu, dan saat musim hujan kondisi jalan licin dan becek. Sehingga sangat berbahaya untuk dilintasi. Ia berharap agar jalan ke Batupanynyu bisa mendapat perhatian pemerintah agar segera mendapat perhatian.

Kepada Pewarta, Marling juga menyampaikan kalau usulan ke pemerintah kabupaten telah dilakukan sejak beberapa tahun lalu, Termasuk pada tahun 2020 lalu juga telah diusulkan untuk mendapat perbaikan, namun hingga saat ini belum mendapat perbaikan. Mudah-mudahan tahun ini bisa mendapat perbaikan, kuncinya.

Pantauan Pewarta, bukan saja jalan ke Batu Panynyu yang rusak berat. Tapi sejumlah ruas jalan di wilayah Kecamatan Bontomanai, rusak dan berlobang. Padahal diwilayah ini memiliki banyak potensi yang bisa menguntungkan bagi daerah ini. Diantaranya potensi wisata dan potensi pertanian. (Andi). 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button