DaerahRagamSulawesi

Kepala Desa Lompulle Terima Penghargaan Sebagai Desa Layak Anak

BeritaNasional.ID, Soppeng – Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN) tingkat Kabupaten Soppeng, Pemerintah Daerah memberikan penghargaan kepada stakeholder yang berperan aktif dalam melakukan kegiatan pemenuhan hak anak dan perlindungan anak dalam mendukung Kabupaten Soppeng sebagai Kabupaten Layak Anak.

Dalam kesempatan itu Amri Naharuddin selaku Kepala Desa Lompulle menerima penghargaan sebagai Desa Layak Anak sebab aktif melakukan kegiatan pemenuhan hak anak dan perlindungan anak dengan kegiatan musyawarah khusus anak dan disabilitas, taman baca anak dan pusat kreativitas anak.

Amri Naharuddin pada saat dikonfirmasi melalui Via Whatsap mengaku merasa bersyukur atas penghargaan tersebut.

“Alhamdulillah atas penghargaan ini semoga kegiatan di Desa Lompulle kedepannya bisa ditingkatkan lagi, khusus Musyawarah perempuan, anak dan disabilitas bisa menjadi program yang wajib dianggarkan setiap tahun,”ucapnya (2/8).

Untuk diketahui dalam kesempatan itu ada 8 instansi/stakeholder yang menerima penghargaan yakni Polres Soppeng, Kodim 1423 Soppeng, TP PKK Kab. Soppeng, Camat Marioriawa, Puskesmas Tajuncu, Kepala Desa Lompulle, UPTD SPF SDN 7 Salotungo dan PATBM kelurahan Lemba Kecamatan Lalabata.(Rz)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button