DaerahRagamSosial

Lakukan Gerakan Sosial Kemanusian, PWI dan PMI Bondowoso Gelar Donor Darah

BeritaNasional.ID-Bondowoso Jawa Timur, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bondowoso menggelar bakti sosial gerakan kemanusian donor darah yang berlangsung di Kantor PWI, Jl. Zainul Arifin, Kabupaten Bondowoso, Kamis (16/3/2023).

Gerakan sosial kemanusian donor darah ini diikuti puluhan masyarakat, Aparatur Sipil Negara (ASN) dan anggota Polisi serta Anggota PWI Bondowoso. Mereka berbondong-bondong menuju Kantor PWI untuk menyumbangkan darahnya. “PWI Bondowoso bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Bondowoso melaksanakan kegiatan sosial donor darah,” kata Ketua PWI Bondowoso Haryono, S.Ag.

Kegiatan donor darah ini, sambung Haryono, merupakan rangkaian memperingati HPN ke 73 dan HUT PWI yang ke 77. Donor darah merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselengarakan PWI Bondowoso. “Setetes darah sangat berarti bagi masyarakat yang membutuhkan,” jelasnya.

PWI Bondowoso, lanjut Haryono, jauh hari telah memberitahukan kepada masyarakat agar mau ikut berpartisipasi menyumbangkan darahnya pada pasien yang membutuhkan. “Sengaja donor darah ini dilaksanakan menjelang bulan puasa. Biasanya, pada bulan puasa kebutuhan darah meningkat,” pungkas Ketua PWI Bondowoso Haryono.

Sementara itu, Ketua PMI Cabang Bondowoso, Juni Sukarno, mengapresiasi PWI Bondowoso yang telah menggelar donor darah. Semoga kegiatan ini bernilai amal dan PWI semakin sukses.

“Stok darah di PMI Bondowoso sebetulnya masih cukup. Stok yang ada, golongan darah A 35 kantong, dan darah B 38 kantong, golongan darah AB ada 9 kantong, dan darah O sebanyak 136 kantong,” tutur Juni Sukarno.

Pewarta                       :Samsul Arifin

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button