AcehDaerah

Meriahkan HUT Aceh Timur, Bank Aceh Syariah Salur Sepeda Motor dan Barang Elektronik

Keluarga Besar Bank Aceh Syariah cabang Idi mengucapkan Selamat Hari Jadi Kabupaten Aceh Timur ke-65.

BeritaNasional.ID, ACEH TIMUR — Dalam rangka menyambut hari jadi Kabupaten Aceh Timur ke-65, Bank Aceh Syariah (BAS) cabang Idi Aceh Timur menyalurkan hadiah utama sepeda motor dan sejumlah hadiah elektronik lainnya, Rabu (24/11/2021).

Selain satu unit sepeda motor, BAS cabang Idi juga menyalurkan sejumlah barang elektronik, seperti Kulkas, TV 32 inci, rice cooker, blender, dispenser, payung hingga mud.

Hadiah tersebut disalurkan melalui panitia Gebyar Vaksinasi dan Donor darah berhadiah Door Prize yang akan diterima oleh masyarakat yang hadir nantinya.

Hadiah mulai dari barang elektronik, sepeda gunung hingga sepada motor sebagai hadiah utama yang akan di undi pada hari ini.

Acara yang digelar oleh pemerintah Aceh Timur tersebut berlangsung di lapangan pusat pemerintahan Kabupaten Aceh Timur, Idi Rayeuk selama tiga hari sejak Senin kemarin hingga Rabu, bertepatan 24 November yang mana pada hari jadinya Kabupaten Aceh Timur.

Teuku Firmansyah Pimpinan BAS cabang Idi. (Foto: istimewa)

Pimpinan BAS cabang Idi Teuku Firmansyah mengatakan, seserahan tersebut sebagai bentuk dukungan BAS terhadap pemerintah dan masyarakat dalam pelaksanaan percepatan vaksinasi yang digelar pada perayaan hari jadi Aceh Timur ke-65.

“Kami atas nama keluarga besar Bank Aceh Syariah cabang Idi mengucapkan selamat hari jadi Kabupaten Aceh Timur yang ke-65” ucap Pimpinan BAS cabang Idi.

Dirinya berharap, melalui semangat hari jadi Aceh Timur yang ke-65 tahun ini semoga terus terwujudnya pembangunan masyarakat yang islami, bermartabat, adil dan demokratis.

Sementara itu, Kabag Pemerintahan pada Sekdakab Aceh Timur Abd. Aziz, SE. M.Si mengucapkan terimakasih kepada Bank Aceh Syariah atas dukungannya pada acara Hut Aceh Timur.

“Seserahan yang disalurkannya akan kita berikan kepada masyarakat Aceh Timur sebagai apresiasi kita kepada warga dalam antusias vaksinasi” ujarnya.

Menurutnya, selain BAS, PLN, BSI dan Medco juga melakukan hal yang sama, serta sejumlah OPD dan instansi pemerintah lainnya juga ikut memberi dukungan pada acara Hut Aceh Timur.

“Kami mengapresiasi dan berterimakasih kepada seluruh elemen yang telah mendukung” pungkas Kabag.

Dirinya mengajak seluruh warga yang belum vaksinasi pertama atau kedua agar dapat hadir pada acara puncak pada hari ini dan akan dibagikan puluhan hadiah hingga hadiah utama tiga unit sepeda motor.

“Insya Allah, mulai dari pukul 12.00 hingga pukul 15.00 hadiah door prize akan di undi” ujarnya.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button