BatubaraDaerah

Pria Ini Mengamuk Saat Dukcapil SIGAP Rekam e-KTP Dikediamannya

BeritaNasional.ID, BATU BARA SUMUT –  Disdukcapil Kabupaten Batu Bara jeput bola, hingga datangi warga yang belum melakukan perekaman e-KTP dikediamannya.

Berdasarkan laporan dari Kepala Desa Guntung Kecamatan Tanjung Tiram, bahwa ada warganya yang belum merekam KTP elektronik dengan kondisi gangguan mental.

Mendapatkan informasi ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Batu Bara melalui tim Dukcapil SIGAP (Siap Gerak Cepat) bergerak menuju lokasi melakukan perekaman e-KTP, Kamis (14/12/2023).

Warga tersebut, yakni Sukri (38) yang saat ini mengalami gangguan mental, dan sangat membutuhkan dokumen kependudukan KTP elektronik, untuk keperluan pengobatan lanjutan.

Tak seperti biasanya, untuk dapat melakukan perekaman e-KTP terhadap ODGJ ini hingga memakan waktu hingga 90 menit lamanya. Hal ini disebabkan, Sukri dalam kondisi yang tidak stabil.

Atas bantuan dari pihak keluarga bersama Petugas Keswa Puskesmas Tanjung Tiram dan personil Babinsa, tim berhasil melakukan perekaman setelah Sukri dapat ditenangkan.

Untuk diketahui, Dukcapil SIGAP ini merupakan layanan e-KTP khusus bagi warga lansia, orang sakit, penyandang disabilitas dan gangguan mental, dan tim akan melakukan pelayanan secara langsung di lokasi warga berada. (Fitrah)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button