Daerah

Ramadhan Berkah, Pokmas Owah Pikir Bersama IPNU Desa Cluring Bagikan Ratusan Takjil

BeritaNasional.ID, BANYUWANGI – Ramadhan penuh berkah, Pokmas Owah Pikir bersama IPNU Desa Cluring, bagi-bagi takjil pada pengguna jalan, Minggu (25/4/2021). Giat sosial kemanusiaan di jalan raya Cluring, tepatnya di depan Balai Dusun Krajan Desa Cluring Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur ini, merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama sebagai aplikasi bulan penuh fadhillah dengan membagikan sebanyak 550 bungkus takjil.

Menurut Untung, Ketua Pokmas Owah Pikir, giat sosial yang dilakukan bersama IPNU Desa Cluring tersebut merupakan bagian dari didikan Pokmas Owah Pikir untuk selalu berbagi ke sesama.

Sosial, Pokmas Owah Pikir dan IPNU Desa Cluring berbagi takzil
Sosial, Pokmas Owah Pikir dan IPNU Desa Cluring berbagi takzil

“Terlebih ini bertepatan dengan bulan suci Ramadhan, anjuran dalam agama kita mesti memperbanyak amalan dengan berbagi,” ujar Untung.

Dengan memakai seragam lengkap, berbaris di tepi jalan raya, sore hari menjelang waktu berbuka puasa, para pemuda yang tergabung dalam Pokmas Owah Pikir membagikan bungkusan takjil. Satu persatu bungkusan takjil dibagikan dengan cara menghampiri para pengguna jalan yang sedang melintas.

“Alhamdulillah, kegiatan kali ini tidak berlangsung lama, cukup 15 menit ratusan bungkus takjil telah terbagikan ke masyarakat pengguna jalan raya Cluring,” ucap Untung.

Gelaran aksi tersebut merupakan langkah Pokmas Owah Pikir untuk mengisi kegiatan bermanfaat di bulan suci Ramadhan. Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian kepada sesama yang sedang melaksanakan ibadah puasa.

“Bagi-bagi takjil ini sebagai bentuk kepedulian sosial di bulan Ramadhan, dan ini murni swadaya anggota Pokmas,” tambahnya.

Untung berharap, aksi yang dilakukan tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat, walau hanya sekedar untuk membatalkan puasa sebelum berbuka di rumahnya masing-masing. “Nilainya tidak seberapa, namun harapan kami kegiatan hari ini dapat bermanfaat dan membawa keberkahan untuk semuanya,” pungkas Untung.

Kegiatan yang dilakukan puluhan pemuda tersebut berjalan dengan lancar. Terlebih masyarakat yang menerima langsung gerak cepat ketika Pokmas Owah Pikir dan IPNU Desa Cluring membagikan takjil. Dan tidak lupa pula, mereka tetap mematuhi protokol kesehatan. (Harry)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button