DaerahJawa TengahSitubondo

Refleksi Akhir Tahun, Rutan Situbondo Gelar Doa Bersama

BeritaNasional.ID – SITUBONDO JATIM, – Refleksi akhir tahun 2024, Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Kanwil Ditjen Pemasyarakatan Jawa Timur Rutan Kelas IIB Situbondo menggelar doa bersama dengan Warga Binaan Pemasyarakatan dalam menyambut datangnya tahun baru 2025, Selasa, (31/12/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada Warga Binaan merenung, bersyukur, dan merencanakan perubahan positif di tahun yang akan datang, serta menambah motivasi untuk menyongsong tahun 2025 dan menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Doa bersama yang bertempat di Aula Baharuddin Lopa Rutan Situbondo ini, dihadiri oleh jajaran Kantor Kemenag Kabupaten Situbondo, segenap wartawan dan seluruh Petugas Rutan Situbondo serta WBP Rutan Situbondo.

Keterangan yang disampaikan Kepala Rutan Situbondo, Rudi Kristiawan mengatakan, sepanjang tahun 2024 sejumlah capaian kinerja di Rutan Situbondo telah dilaksanakan dengan baik dan sesui dengan bidangnya. “Dalam bidang pembinaan kita sudah banyak peningkatan yakni keseragaman pakaian, penghormatan kepada peugas dan kebersihan lingkungan serta adanya mesin fingerprint yang digunakan WBP untuk absen ke pengajian setiap harinya. Karena hal tersebut merupakan salah satu indikator penilaian kami terhadap WBP untuk bisa usulkan mendapat hak integrasinya,” jelas Rudi Kristiawan.

Lebih lanjut, Karutan juga menyebutkan bahwa capaian di bidang pelayanan kesehatan di Rutan Situbondo selama tahun 2024 semakin baik dan dapat menangani masalah kesehatan WBP secara cepat. “Selanjutnya, pada bidang pengamanan jajaran Rutan Situbondo sendiri juga telah berhasil menekan angka residivis dengan memperbanyak program kepribadian dan memperketat aturan di Rutan Situbondo,” terang Rudi.

Tak hanya itu yang disampaikan Rudi Kristiawan, namun pria kelahiran Blora, Jawa Tengah ini mengatakan, selain mengelar doa bersama menyambut datangnya tahun baru 2025, seluruh WBP Rutan Situbondo makan bakso bersama dengan petugas rutan, penyuluh agama Kemenag Situbondo dan sejumlah wartawan. “Ditahun 2025 kami bertekat untuk menunjukkan kinerja lebih baik lagi,” pungkas Rudi Kristiawan. (*)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button