DaerahJawa TimurSitubondo

Setiap Idul Adha, NKI dan Anggota Komisi VI DPR RI Salurkan Hewan Kurban

BeritaNasional.ID, SITUBONDO JATIM – Anggota Komisi VI DPR RI Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa, H.M. Nasim Khan bersama Nasim Khan Indonesia (NKI) menyalurkan hewan kurban Idul Adha di tiga kabupaten, yakni Kabupaten Situbondo, Bondowoso dan Banyuwangi, Sabtu (15/06/2024).

Nasim Khan dan NKI telah menyerahkan seekor sapi jenis Limusin berbobot 1,3 ton ke Pondok Pesantren Walisongo Kelurahan Mimbaan, Kecamatan Panji, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. “Sapi Limusin bobotnya 1,3 ton kita beli dari peternak asal Bondowoso” ujar Nasim Khan.

Lebih lanjut, Nasim Khan mengatakan, setiap Hari Raya Idul Adha, melalui lembaga Nasim Khan Indonesia (NKI), terus bergerak menyerahkan hewan kurban khususnya di wilayah Kabupaten Bondowoso, Situbondo dan Banyuwangi.

“Pada Idul Adha 1444 H, kami bersama tim NKI juga menyerahkan hewan kurban sapi dan puluhan kambing terbaik untuk masyarakat di tiga kabupaten tersebut,” kata Nasim Khan.

Nasim Khan Indonesia, kata pria kelahiran Asembagus Situbondo ini, akan terus bergerak memberikan manfaat kepada masyarakat yang membutuhkan. “NKI akan terus bergerak bersama memajukan daerah dan mencerdaskan ummat yang berakhlak,” tuturnya.

Tak hanya itu yang disampaikan Nasim Khan, namun dia menjelaskan bahwa Idul Adha merupakan salah satu momentum syukur bagi umat Islam atas nikmat yang diberikan Allah SWT.

“Berkurban adalah salah satu ibadah sunnah yang sangat dianjurkan bagi umat Islam. Berkurban dilakukan dengan menyembelih hewan ternak yang sesuai dengan persyaratan hewan kurban. Terdapat banyak manfaat kurban. Dengan berkurban kita akan mendapatkan keberkahan yang melimpah karena melaksanakan perintah Allah SWT, dan ibadah ini untuk menolong sesama umat Islam, terutama ummat yang kurang mampu,” kata Nasim Khan.

Dengan berkurban, kata Nasim Khan, akan terus meningkatkan rasa syukur atas nikmat Allah SWT. “Nikmat yang diberikan oleh Allah SWT tidak ada habisnya kepada kita sebagai umat Islam. Sudah sepatutnya kita terus bersyukur atas nikmat yang diberikan,” pungkas Nasim Khan yang saat ini sedang menunaikan Ibadah Haji. (Heru/Bernas)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button