Headline

Upaya Turunkan Angka Stunting, Wabup Bone Bolango Gelar Rakor bersama Mitra Kerja

BeritaNasional.ID, Gorontalo – Upaya Pemerintah Kabupaten Bone Bolango dalam menurunkan angka stunting di wilayahnya terus dilakukan mulai dari rembuk stunting hingga Best Practice di sejumlah daerah baik di dalam maupun di luar Provinsi Gorontalo hingga kolaborasi dengan seluruh stakeholder yang ada.

Sebagai wujud dari kolaborasi tersebut, Pemerintah Kabupaten Bone Bolango telah menggelar Rapat Koordinasi Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan usaha melaluin gerakan Kompas(Kolaborasi organisasi dan masyarakat untuk penangulanggan kemiskinan dan stunting) yang berlangsung diruang rapat Bupati Bone Bolango, Kamis (9/3/2023).

Wakil Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli mengungkapkan bahwa rakor ini bertujuan untuk menguatkan sinergi dan kepedulian seluruh stakeholder dalam upaya penurunan stunting di Kabupaten Bone Bolango.

“Kita menginginkan angka stunting di Bone Bolango bisa turun dan ini butuh kolaborasi dari semua pihak. Ini yang sedang kita upayakan,”ungkap Merlan.

Hadir rapat tersebut adalah Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Bone Bolango beserta para mitra kerja yang terdiri dari OPD terkait, perwakilan TNI/Polri, akademisi, pengusaha, organisasi masyarakat, perbankan, lembaga sosial hingga lembaga pemerintah lainnya. (Noka)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button