Jawa TimurProbolinggo

Jadi Narasumber di Radio Suara Kota Probolinggo 101.7 FM, Kalapas Probolinggo Jelaskan Pembinaan WBP

BeritaNasional.ID, PROBOLINGGO – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham Jatim, Risman Somantri, menjadi narasumber dalam kegiatan Dialog Interaktif yang dilaksanakan oleh Radio Suara Kota Probolinggo 101.7 FM, Rabu (16/8). Pukul 08.45 WIB, Risman didmpingi Tim Humas Lapas Probolinggo tiba di ruang siaran Suara Kota Probolinggo 101.7 FM. Tim Suara Kota Probolinggo 101.7 FM menyambut rama kedatangan Kalapas dan jajaran.

Tepat jam 09.00 WIB, siaran dimulai. Dalam siarannya, Kepala Lapas Probolinggo, Risma Somantri, didampingi oleh salah satu penyiar Suara Kota Probolinggo 101.7 FM. Kalapas Probolinggo menjelaskan perihal Undang-Undang tentang Pemasyarakatan dimana didalamnya terdapat fungsi pembinaan terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan.

‘Dalam Undang- Undang Pemasyarakatan itu sudah dijelaskan bahwa salah satu fungsi Lembaga Pemasyarakatan adalah Pembinaan kepada Warga Binaan. Kalau kita tidak melaksanakan pembinaan, artinya kita sudah melanggar Undang-Undang’, tegas Risman.

Lebih lanjut, Risman menjelaskan berbagai macam pembinaan yang ada di Lapas Probolinggo. Pembinaan kepribadian meliputi pondok pesantren, dan pembinaan kemandirian meliputi pembuatan gitar, kurung burung, pangkas rambut, menjahit, laundry, pembuatan telur asin, budidaya lele, dan lukis bakar.

Kalapas Probolinggo Risman Soemantri

Pembinaan yang dilaksanakan di Lapas Probolinggo pun mendatangkan tenaga ahli bersertifikat agar Warga Binaan dapat menyerap ilmu yang diajarkan dengan baik dan profesional.

Diakhir, Risman mengatakan bahwa produk yang dihasilkan Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Probolinggo dapat dibeli dengan dua cara.

Yang pertama, dapat membeli langsung dengan mendatangi Lapas Probolinggo, dan yang kedua dapat membeli atau memesan melalui direct message di instagram Lapas Probolinggo.

***yul

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button