Kalimantan Barat

Laka Lantas di Jalan Merdeka Selatan Sekadau, Pengendara Motor Yamaha Vega Alami Patah Tulang

BeritaNasional.ID, SEKADAU KALBAR – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Merdeka Selatan, Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir pada Jumat (15/12) dini hari. Kapolres Sekadau, AKBP Suyono, melalui Kasi Humas IPTU Agus Junaidi membenarkan adanya kejadian ini.

Kecelakaan ini melibatkan antara seorang pengendara sepeda motor Yamaha Vega warna hitam dengan mobil Dump Truk Toyota Dyna warna merah.

“Menurut keterangan saksi, kecelakaan terjadi sekitar pukul 03.00 WIB ketika pengendara sepeda motor Yamaha Vega bernama JJ (25), warga Desa Meragun, Kecamatan Nanga Taman, sedang dalam perjalanan dari Rawak menuju Sekadau,” ujar IPTU Agus pada Sabtu (16/12/2023).

“Saat pengendara motor tersebut melintas di Jalan Merdeka Selatan yang memiliki tikungan ke kanan, tepatnya di depan warung Geprek Oscar di Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir, JJ mengalami kecelakaan,” kata IPTU Agus.

IPTU Agus mengungkapkan, pengendara sepeda motor Yamaha Vega terlalu melebar ke kiri jalan, sehingga keluar dari badan jalan dan menabrak mobil Dump Truk Toyota Dyna yang saat itu sedang terparkir di luar badan jalan. Truk tersebut dikendarai oleh sopir berinisial SM (39) warga Desa Tapang Tingang, Kecamatan Nanga Taman.

“Dalam kecelakaan ini, pengendara sepeda motor Yamaha Vega, JJ, mengalami luka robek di bagian wajah dan mengalami patah tulang pada kaki kirinya. Sedangkan sopir truk, SM, tidak mengalami luka-luka. Kerugian materi diperkirakan mencapai Rp 3 juta,” ungkapnya.

IPTU Agus menambahkan, setelah kecelakaan, korban JJ segera dilarikan ke rumah sakit Sekadau untuk mendapatkan perawatan medis. Kondisinya saat ini sedang dalam pemulihan.

“Kecelakaan lalu lintas ini sekali lagi menjadi peringatan bagi pengendara untuk selalu berhati-hati dan patuh terhadap rambu-rambu lalu lintas. Kecelakaan ini juga menekankan pentingnya kesadaran dalam mengendarai kendaraan di jalan raya,” tegasnya. (Aji/BERNAS)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button