DaerahEks Keresidenan Madiun

Bupati Magetan Berangkatkan Pengiriman Bantuan Bencana Sulbar dan Kalsel

BeritaNasional.ID, Magetan – Sebagai wujud kepedulian terhadap korban bencana gempa Mamuju Sulawesi Barat dan banjir Kalimantan Selatan, masyarakat Kabupaten Magetan yang terdiri dari karyawan-karyawati Pemkab Magetan, sekolah, K3S, PKH, agen sembako, korlab PSHT Magetan, dll serahkan sejumlah bantuan sosial melalui BPBD Provinsi Jawa Timur. ⁣

Bantuan sosial sebanyak 4 truk berupa sembako, kebutuhan medis, kebutuhan pangan dan sandang diserahkan oleh Bupati Magetan Suprawoto kepada Ketua TAGANA Magetan secara simbolis dan diberangkatkan langsung bertempat di depan Pendopo Surya Graha, Kamis (11/02/2021).⁣

Bupati Suprawoto menyampaikan bantuan untuk Sulbar dan Kalsel akan meringankan beban yang sedang mendapatkan cobaan. ” Kita ingat bahwa Indonesia bencana apa saja ada, bencana paling lengkap didunia. Dengan dibentuknya berbagai macam lembaga untuk menangani bencana, saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang betul-betul memberikan reaksi positif terhadap kemungkinan bencana yang terjadi” jelas Bupati Suprawoto.⁣

Lebih lanjut Bupati Suprawoto menyampaikan sudah sepantasnya kita ikut meringankan beban bencana. Mereka sangat memerlukan bantuan dari luar. ” Saya yakin bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat di Sulawesi Barat maupun Kalimantan Selatan yang sedang mendapat cobaan” tutup Bupati Suprawoto.⁣

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button