BondowosoDaerahJawa Timur

Aktivis Ilham Mulyadi Meninggal Dunia

BeritaNasional.ID, BONDOWOSO JATIM – Kabar duka datang dari aktivis Ilham Mulyadi. Dia meninggal dunia karena terserang Ensefalitis atau radang otak. Ensefalitis adalah inflamasi otak yang disebabkan oleh infeksi virus, bakteri, atau jamur.

Radang otak tergolong dalam kondisi yang memerlukan penanganan dokter. Pada tahap awal, kondisi ini biasanya ditandai dengan beberapa keluhan yang menyerupai flu. Kabar duka ini dibenarkan oleh Ketua LSM BGW, Johan OB.

Dia mengaku mendapatkan kabar tersebut dari keluarga almarhum Ilham Mulyadi. “Betul beliau meninggal dunia di Rumah Sakit dr. H. Koesnadi Bondowoso,” kata Johan saat dikonfirmasi, Selasa (19/9/2023).

Noel mengatakan, Ketua LSM Jas Merah ini meninggal dunia jam 14.00 wib di Rumah Sakit milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso. Dia mengaku turut bersedih atas kabar meninggalnya teman seperjuangannya tersebut.

“Iya turut bersedih, (meninggal karena) terserang Ensefalitis atau radang otak. Almarhum gigih dan pemberani dalam memperjuangkan hak-hak warga yang terdolimi. Kita kehilangan aktivis pemberani,” ucap Johan.

Untuk diketahui, Johan OB memang kerap terlihat bersama-sama dengan Ilham Mulyadi  dan aktivis lain ketika melakukan aksi demo. Tidak jarang juga, almarhum melakukan demo damai sendirian.

Ungkapan duka cita turut disampaikan oleh sejumlah pihak, termasuk Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Ghozal Rawan. Melalui group Medsos FKDM, Ghozal, sapaannyan, mengaku merasa kehilangan atas kepergian Ilham Mulyadi.

“Selamat jalan Bro Ilham Mulyadi, aktivis yang berani bicara dan bersikap. Sungguh sedih dan merasa kehilangan,” timpal Edi Wahyudi, SH, Ketua FKDM Bondowoso. Edi mengaku sudah lama mengenal sosok Ilham Mulyadi.

 

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button