Ragam

Bawaslu Provinsi Gorontalo Gelar Bimtek Kehumasan

BeritaNasional.ID, GORONTALO — Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Kehumasan bertempat di Hotel Grand Q Kota Gorontalo, Kamis – Jum’at (27 – 28 Juni 2024).

Peserta kegiatan ini terdiri dari Kordiv HP2H Bawaslu Kabupaten/Kota se Provinsi Gorontalo, Kasubag, Korsubag, dan staf humas sekretariariat Bawaslu
Kabupaten/Kota se Provinsi Gorontalo serta internal sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo.

Kegiatan ini dibuka oleh Anggota Bawaslu Provinsi Gorontalo, Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas, Moh. Fadjri Arsyad, S.Pd., S.H., M.H.

Sebagaimana diketahui, kehumasan (humas) memiliki peran yang sangat strategis dalam memastikan bahwa proses Pemilu dan pemilihan berjalan dengan transparan, adil, dan damai. Kehumasan dalam konteks ini tidak hanya bertugas untuk menyebarkan informasi, tetapi juga untuk membangun citra lemabaga yang positif, serta meningkatkan partisipasi aktif masyarakat dalam proses demokrasi.

Berbagai tantangan dan dinamika juga kerap muncul dalam penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan, seperti polarisasi politik, penyebaran informasi yang tidak benar (hoaks), dan tantangan teknis dalam komunikasi dan manajemen informasi.

Bimtek ini diharapkan dapat
mempersiapkan para pengampu kehumasan di jajaran Bawaslu Kabupaten/Kota menjadi
lebih kompeten dan siap menghadapi dinamika kompleks dalam memastikan suksesnya penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024 yang demokratis dan bermartabat.

(Noka)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button