Daerah

Bukan Abal – Abal, 10 Program Prioritas Paslon Ipong – Bambang Dinotariskan

BeritaNasional.ID, Ponorogo – Demi meyakinkan masyarakat bahwa programnya bukan abal – abal, pasangan cabup cawabup Ipong – Bambang hari ini resmi mencatatkan janji politiknya di hadapan notaris Hartati Hadiwijaya disaksikan pengurus partai pengusung, anggota DPR RI, anggota DPRD Propinsi, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh warok, serta unsur masyarakat, Jum’at (9/10).

Ada sepuluh program prioritas yang dinotariskan dari paslon nomor urut dua ini jika terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati pada pilkada serentak 9 Desember mendatang demi menjaga amanah dan menuntaskan yang tertunda.

“Pernyataan politik ini demi meyakinkan masyarakat bahwa program saya bersama Pak Bambang bukan program abal-abal. Ini kami buktikan di hadapan notaris dan disaksikan semua pihak termasuk tokoh agama dan masyarakat,” ujar Cabup Ipong.

Paslon Ipong – Bambang bahkan berani mengambil sikap tegas, apabila dikemudian hari minimal dua tahun setelah menjabat tidak ada satu program yang tidak terealisasi, atau tertulis RAPBD keduanya siap mundur dari jabatan.

“Program – program ini telah dibuat dengan notariil, disaksikan pengurus partai pengusung, tokoh agama dan tokoh masyarakat dan telah ditandai tangani,” pungkas Ipong.

Berikut program prioritas pemerintahan Ipong – Bambang jika terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo periode 2021 – 2026 yang di catatkan Notariil pada Notaris Hartati Hadiwijaya :

1. Memberi bantuan kepada seluruh
kelompok dasa wisma sebesar
1 juta hingga 3 juta rupiah
perkelompok per tahun.

2. Memberikan bantuan operasional
kepada seluruh lembaga Rukun
Tetangga sebesar 2 juta hingga 5 juta
pertahun.

3. Menyediakan beasiswa sebesar 5
milyar hingga 10 milyar bagi
mahasiswa berprestasi atau kriteria
yang lainnya.

4. Pengembangan program desa digital,
guna mendorong industri kreatif dan
kemudahan pelayanan masyarakat.

5. Meneruskan agenda perbaikan jalan –
jalan desa.

6. Memperluas cakupan BPJS untuk
rakyat.

7. Membangun musium reyog.

8. Meningkatkan kegiatan festival
kesenian  daerah ditingkat nasional
maupun internasional.

9. Modernisasi stadion Bathoro Katong.

10. Meningkatkan jumlah
bantuan pupuk
dan alat – alat
pertanian. (ns)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button