AsahanDaerah

Bupati Asahan Buka Rapat Koordinasi Pemerintahan

BeritaNasional.Id – Kisaran, Sumatera Utara – Bupati Asahan H. Surya BSc didampingi Wakil Bupati Taufik Zainal Abidin dan Sektetaris Daerah Drs. John Hardi Nasution secara resmi membuka Rakorpem (Rapat Kordinasi Pemerintahan) di lingkungan Pemkab Asahan yang berlangsung di aula Melati kantor Bupati setempat, Rabu (10/08/2022).

Dalam kesempatan itu Bupati H. Surya BSc menyampaikan bahwa Rakorpem dilaksanakan sebagai media koordinasi antar pimpinan dengan seluruh OPD dalam rangka menyampaikan informasi dan hambatan yang dihadapi dalam menjalankan roda pemerintahan.

Kemudian tak bosan – bosannya Bupati H. Surya kembali menekankan dan mengingatkan kepada seluruh OPD peserta Rakorpem untuk selalu patuh dan taat dalam melaksanakan 3T yaitu tertib administrasi, tertib anggaran, dan tertib dalam menjalankan tugas sesuai dengan Instruksi Bupati Asahan Nomor 188.55/2/IIST/2022.

Hal ini (3T dan Instruksi Bupati, red) diharapkan menjadi perhatian khusus bagi saudara dalam menjalankan serta meningkatkan kinerja untuk mewujudkan Visi dan Misi Pemerintah Kabupaten Asahan, ujar Bupati.

Selanjutnya Surya menyampaikan beberapa segmen yang menjadi perhatian khusus, diantaranya terkait inovasi daerah. Dimana masing – masing OPD dan Kecamatan diharapkan dapat membuat inovasi, seperti yang sudah dilakukan Kecamatan Aek Kuasan yang berinovasi dalam membuat Aplikasi Pendataan Covid – 19.

Kemudian terkait perlindungan terhadap anak korban pelecehan seksual, Bupati meminta hal itu agar menjadi perhatian khusus bagi OPD dan bekerjasama dengan Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kabupaten Asahan untuk memastikan hak dan perlindungan bagi anak sebagai korban.

Begitu pula dengan masalah penanganan Stunting yang menjadi isu penting dalam dunia kesehatan anak, juga diharapkan dapat menjadi perhatian bersama agar masalah stunting di Kabupaten Asahapn dapat diminimalisir.(krm)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button