DaerahJawa TimurRagamSitubondoSosial

Bupati Situbondo Salurkan Bantuan Pangan Untuk 7 Desa se Kecamatan Banyuglugur

BeritaNasional.id – SITUBONDO JAWA TIMUR – Bupati Situbondo Drs H Karna Suswandi bersama Wakil Bupati Situbondo Nyai Hj Khoirani, Ketua penggerak PKK kabupaten Situbondo, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Situbondo menyalurkan bantuan pangan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, Selasa (12/4/2022).

Penyaluran bantuan untuk tujuh desa se Kecamatan Banyuglugur ini, mengambil tema “Ramadhan Bersama Rakyat” dan mengundang Danramil 0823-17 Banyuglugur Lettu Inf Suudi dan Kapolsek Banyuglugur AKP Sutanto SH serta aparat keamanan lainya.

Pemberian bantuan sembako bahan pangan ini diserahkan langsung oleh Bupati Situbondo Karna Suswandi kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 di tujuh desa se Kecamatan Banyuglugur, Kabupaten Situbondo.

Keterangan yang disampaikan Danramil 0823-17 Banyuglugur Lettu Inf Suudi mengatakan, bantuan tersebut dalam satu desa diberikan 100 paket sembako. “Jumlah desa di wilayah Kecamatan Banyuglugur ada 7 desa, masing-masing desa mendapat 100 paket sembako,” jelas Lettu Inf Suudi.

Bagi para penerima bantuan yang belum vaksin, sambung Lettu Inf Suudi, diarahkan untuk melaksanakan vaksinasi. “Pemberian sembako bahan pangan oleh Bupati Situbondo ini, untuk meringankan kebutuhan pangan masyarakat yang terdampak covid 19,” pungkas Lettu Inf Suudi.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button