DaerahSUMUT

Camat Sei Balai KRT Hanafi SH Kini Jabat Sekretaris SatPol PP, Bupati Zahir Lantik 185 Pejabat Eselon II, III, dan IV

BeritaNasional.ID, Batubara Sumut – Pembukaan awal tahun 2022 Bupati Batubara Ir. Zahir, M. Ap lantik sebanyak 185 Pejabat Eselon II, III dan IV, salah satunya Camat Sei Balai KRT Hanafi SH dilantik sebagai Sekretaris Satuan Polis Pamong Praja (SatPol PP) Kabupaten Batubara.

Pelantikan ini berlangsung di Aula Rumah Dinas Bupati Komplek Tanjung Gading Kecamatan Sei Suka Kabupaten Batubara Sumatera Utara, Senin (03/01/ 2021).

Bagi pejabat yang dilantik dan tidak bisa bekerja sesuai dengan tupoksi, Bupati Zahir mengaku tidak akan segan-segan akan mengevaluasi kembali jabatan yang diamanahkan sesuai dengan prinsip kerja yang diemban.

Tak hanya itu, Zahir juga mengingatkan kembali kepada sejumlah OPD yang belum dapat giliran, bakal digilir kembali sesuai dengan penilaian pimpinan.

“Pelantikan hari Ini sesuai dengan kompetensi dan loyalitas, bagi yang belum dilantik, tunggu giliranya nanti,” tandasnya

Kali ini Pelantikan pejabat struktural Pemkab Batubara ada yang sedikit berbeda, yakni sejumlah Camat di Kabupaten Batubara, hanya Camat Sei Balai KRT Hanafi SH yang mengikuti Pelantikan besar-besaran pertama di awal tahun 2022 ini.

Adapun dari 185 pejabat lainnya yang dilantik dan dikukuhkan oleh Bupati Zahir diantaranya 16 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama pada eselon II, kemudian 58 pejabat eselon III, 66 Pejabat eselon IV, sedangkan 45 pejabat difungsionalkan.

Berdasarkan penelusuran wartawan, bahwa KRT Hanafi sendiri merupakan Camat paling senior dan terlama dari jaman Kabupaten Asahan kemudian dimekarkan menjadi Kabupaten Batubara, menjabat Camat Sei Balai Sejak Tahun 2005-2008, Camat Sei Suka 2009-2010, kmbali lagi ke Camat Sei Balai pada tahun 2010-2012 Hingga Di Jaman tahun 2019-2022.

Fakta lainnya menyebutkan, KRT Hanafi juga salah satu putra daerah kelahiran asli berdomisili di Kecamatan Sei Balai sejak 54 tahun lalu. Jadi sewajarnya bila pejabat bersangkutan memahami karakter warga sekitar, dan hafal akan segenap wilayah teritorial di Kecamatan tersebut.

Teks foto KRT Hanafi sewaktu menjabat sebagai Camat Sei Balai saat penertiban disalah satu wisata di Kabupaten Batubara (Ist)
Teks foto: KRT Hanafi sewaktu menjabat sebagai Camat Sei Balai saat penertiban warung berupa pondok-pondok di seputaran Jalinsum Batubara. (Ist)

Rekam jejak Pengalaman KRT Hanafi, sebelum menjabat sebagai Camat Sei Balai untuk ke-3 kalinya, pria yang akrab disapa Bung Nafi ini sempat pula menjabat sebagai Kabag Anggaran Sekretariat DPRD Batubara, pada zaman transisi dari Kabupaten Asahan kemudian dimekarkan menjadi Kabupaten Batubara sekira tahun 2005-2008, yang saat itu sudah pernah menjabat sebagai Camat Sei Balai untuk pertama kalinya.

Kemudian jabatannya sebagai Camat Sei Balai untuk yang ke 2 kali, diemban KRT Hanafi pada tahun 2010-2012, kendatipun setelah dirinya menjabat sebagai Camat Sei Suka pada tahun 2008-2010 lalu.

Artinya bahwa Hanafi dinilai sangat sudah berpengalaman menjabat sebagai Camat. Sebab ia terbukti sudah sebanyak empat kali menjalankan tugas Sebagai Camat Sei Balai kemudian Camat Sei Suka.

Untuk diketahui, KRT HANAFI, SH pada Pangkat / (Gol. Ruang) : Pembina Tingkat I / (IV/b).

*Riwayat jabatan
Jabatan / Eselon Instansi.

1. Staff pada Bag.Tapem Pemda Tk.II Kab. Asahan / – Kabupaten Asahan di tahun 1995-1996.

2. Kasubsi Organisasi Satpol Dan Proposi Pada Kantor Saspol Kab. Dati II Asahan / IV-a Kabupaten Asahan di tahun 1996-2001.

3. Kasi Kesbang Dan Pol PP Asahan Pada – / IV-a Kabupaten Asahan Thn 2001-2002*

4. Kasi Polisi Pamong Praja Dan Linmas Pada Kantor Camat Tanjung Tiram / IV-a Kabupaten Asahan di tahun 2002-2003.

5. Sekretaris Kecamatan Sei Balai Pada Kantor Camat Sei Balai / III-b Kabupaten Asahan di tahun 2003-2006 (plt Camat Sei Balai 2005).

6. Camat Sei Balai pada Kantor Camat Sei Balai Kabupaten Asahan / III-a Kab. Asahan 2006-2009.

7. Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial, Sekretariat Daerah / III-a Kabupaten Batubara tahun 2009-2009.

8. Camat Kecamatan Sei Suka / III-a Kab. Batubara tahun 2009-2011.

9. Camat Kecamatan Sei Balai / III-a Kab. Batubara tahun 2011-2012.

10. Kepala Bagian Humas Dan Perundang-Undangan, Sekretariat DPRD / III-a Kabupaten Batubara tahun 2012-2013.

11. Sekretariat pada Dinas Perhubungan, Komunikasi Dan Informatika / III-a Kab. Batubara tahun 2013-2013.

12. Sekretariat pada Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi Dan UKM / III-a Kabupaten Batubara tahun 2013-2014.

13. Kepala Sub Bagian Pembukuan Dan Verifikasi Merangkap PLT Kepala Bagian Keuangan Sekretariat DPRD / III-a Kabupaten Batubara tahun 2015-2016.

14. Kepala Bagian Keuangan, Sekretariat DPRD / III-a Kabupaten Batubara pada tahun 2016-2017.

15. Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Dinas Sosial / III-b Kabupatemln Batu Bara 2017-2017.

16. Kepala Bagian Fasilitasi Penganggaran Dan Pengawasan, Sekretariat DPRD / III-a Kabupaten Batubara 2017-2019.

17. Camat Kecamatan Sei Balai / III-a Kabupaten Batubara tertanggal 23-10- 2019 / 03-01-2022.

18. Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Batubara/III-a 03-01-2022 saat sekarang ini.

Berdasarkan pengalaman tersebut, KRT Hanafi sudah cocok di tugaskan menjadi Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja karena dinilai sudah cukup berpengalaman di Sat Pol PP yang pernah diembanya sebagai Kasi Pol PP Kesbang dan Kasi Pol PP Kecamatan Tanjung Tiram pada zaman Batubara masih kawasan Kabupaten Asahan.

Akan hal ini, KRT Hanafi dinilai mampu untuk menyelesaikan konflik diantara masyarakat untuk mengamankan ketentraman dan ketertiban umum di Wilayah Kabupaten Batubara.

KRT Hanafi SH yang baru di Lantik sebagai Sekretaris SatPol PP Kabupaten Batubara yang mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan media yang telah bekerjasama dengan baik. Serta mengungkapkan rasa syukurnya atas amanah yang diberikan Bupati Batubara.

“Kita akan jalani tugas-tugas ini dengan baik sesuai dengan program Bapak Bupati Batubara Ir. Zahir M.Ap . Kendati berkantor di Mako Sat Pol PP Batubara, kita tetap akan selalu bekerjasama dengan awak media selaku mitra kerja dalam penyampaian informasi publik,” cetusnya. (FTR-BB/01)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button