DaerahEks Keresidenan Madiun

Cek Kesiapan Pengamanan Malam Tahun Baru, Ini Kata Bupati Madiun

BeritaNasional.ID, Madiun – Dalam rangka kesiap siagaan personil di malam pergantian tahun, Bupati Madiun bersama Forokopimda Kabupaten Madiun, H. Ahmad Dawami melakukan pengecekan dan memberikan semangat serta motivasi kepada anggota yang bertugas di pospam Ops Lilin Semeru 2020, Kamis Malam (31/12

Dalam kunjungannyaBupati Madiun menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada anggota yang bertugas di pospam Ops Lilin Semeru 2020.

“Semoga dalam pergantian tahun ini kabupaten madiun aman, masyarakat tetap patuhi anjuran pemerintah, untuk tidak melakukan perayaan pergantian tahun”, tuturnya.

Trend covid meningkat, Bupati harap masyarakat patuhi protokol covid-19. “Di pergantian tahun ini, pandemi covid belum selesai, dan malah jumlah pasien meningkat, saya berharap seluruh elemen ikut membantu mensosialisakan kepada masyarakat pentingnya mematuhi protokol kesehatan covid-19”.

Petugas pospam Ops Lilin Semeru tahun 2020 ini merupakan tim gabungan dari TNI, Polri, Satpol pp, Dishub, Dinas kesehatan dan beberapa elemen masyarakat. Diharapkan dengan adanya pospam Ops Lilin semeru kabupaten madiun selama anjuran pemerintah pemberlakuan jam malam dapat berjalan tertib dan diharapkan masyarakat dapat memahami untuk mematuhi peraturan ini guna menekan penyebaran covid-19.” pungkasnya

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button