GorontaloHeadline

Deputi PAN RB Tinjau MPP di Bone Bolango

BeritaNasional.ID, Bone Bolango – Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Erwan Agus Purwanto meninjau Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Bone Bolango, Sabtu (15/10/2022).

Erwan Agus Purwanto mengatakan bahwa kedatangannya meninjau MPP di Kabupaten Bone Bolango adalah untuk melihat apakah Reformasi Birokrasi berjalan di Kabupaten Bone Bolango.

“Salah satu upaya kita untuk melakukan reformasi birokrasi ujungnya adalah pelayanan publik, karena pelayan publik merupakan eksistensi kehadiran negara untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat,”tegasnya.

Lebih lanjut Erwan memuji penyelenggaraan pelayanan publik di Kabupaten Bone Bolango yang sudah berjalan dengan baik.

“Kami melihat pelayan publik yang disatukan dalam bentuk MPP di Bone Bolango sudah cukup bagus. Paling tidak tujuan pertama memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan dari pemerintah,”ujarnya.

Erwan juga sangat mengapresiasi komitmen Bupati Bone Bolango Hamim Pou dalam hal pelayanan publik.

“Saya kira sangat diapresiasi karena tidak semua Kepala Daerah punya komitmen yang tinggi dalam mengalokasikan anggaran untuk kepentingan publik. Jadi saya kira apresiasi untuk Pak Bupati (Hamim Pou) yang sudah memimpin banyak perubahan di Bone Bolango,”pungkasnya.

Sementara Bupati Bone Bolango Hamim Pou menegaskan bahwa Pemerintah harus terus bekerja untuk rakyat.

“Pemerintah harus terus bekerja untuk rakyat. Setiap anggaran yang ada harus memberikan dampak yang baik bagi masyarakat,”tutup Hamim.

Turut hadir dalam kunjungan tersebut, Wakil Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli, Kepala DPMPTSP Jumaidil, Sekretaris Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan Hidayah Azmi Nasution, serta para pimpinan OPD di Kabupaten Bone Bolango. (Noka)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button