DaerahSitubondo

Direktur Kepelabuhan: Pelabuhan di Situbondo Berkembang Pesat

BeritaNasional.ID, SITUBONDO – Keterangan tersebut disampaikan Ir. Subagiyo MT Direktur Kepelabuhanan pada Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Republik Indonesia kepada beberapa awak media bahwa, perkembangan pelabuhan di Wilayah Kerja Kalbut, Kecamatan Mangaran dan Jangkar Kecamatan Jangkar, Kabupaten Situbondo cukup berkembang pesat, Kamis (15/10/2020).

“Berkembangnya pelabuhan di Kabupaten Situbondo tentunya tidak lepas dari kinerja Kepala maupun staf Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Panarukan. Sedangkan, untuk peningkatan fasilitas pelabuhan harus ada sinergitas antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat,” kata Ir. Subagiyo MT.

Subagiyo juga menjelaskan, setahun yang lalu, Pelabuhan Jangkar, Kecamatan Jangkar, Kabupaten Situbondo hanya melayani rute pelayaran dari Pelabuhan Jangkar Situbondo ke Pelabuhan Kalianget Sumenep. Namun, tahun ini Pelabuhan Jangkar sudah membuka rute pelayaran ke Lembar Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Ini menunjukan bahwa Pelabuhan di Jangkar juga telah berkembang,” lanjutnya.

Sedangkan untuk Pelabuhan Kalbut, sambung Subagiyo, juga menunjukan adanya kemajuan yang cukup signifikan.

“Di Pelabuhan Kalbut dijadikan sandar kapal-kapal Pertamina yang memuat Gas LPG dan kapal-kapal tradisional. Dari 5 pelabuhan di Kabupaten Situbondo, salah satunya Pelabuhan Kalbut tergolong padat untuk melayani pelayaran penumpang dan barang dengan tujuan kepulaan Madura,” kata Subagiyo.

Subagiyo juga menyampaikan, untuk menunjang fasilitas yang lebih memadai di Pelabuhan Kalbut, maka harus ada pengajuan proposal dari Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Panarukan dan Pemerintah Daerah Kabupaten Situbondo.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button