Jawa TimurNasionalRagamSitubondo

Dua Periode Kepemimpinan Dadang Wigiarto, Kabupaten Situbondo Raih Ratusan Penghargaan

BeritaNasional.ID,SITUBONDO – Bupati Situbondo almarhum H.Dadang Wigiarto adalah sosok penting dalam kemajuan Situbondo, terbukti dengan kerja nyatanya selama dua periode memimpin, Kabupaten Situbondo meraih ratusan penghargaan.

Tak hanya penghargaan tingkat Provinsi, penghargaan tingkat nasionalpun berhasil diraih oleh Bupati H. Dadang Wigiarto yang meninggal akibat terpapar Covid-19sebelum masa jabatannya berakhir 17 Februari 2021.

“Ini bukti nyata kinerja Pemkab Situbondo di bawah kepemimpinan almarhum Bupati, dimana seluruh jajaran, dinas hingga tingkat kecamatan bergerak bersama ibarat gerbong kereta api,” Ujar Kabag Humas Pemkab Situbondo Agung Bintoro sambil menunjukkan bebarapa penghargaan di kantor pemkab Situbondo.

Sebelumnya kabupaten Situbondo termasuk sebagai daerah tertinggal bersama Kabupaten Sampang, Bangkalan dan Bondowoso, satu periode dirinya menjabat Bupati di tahun 2015 kabupaten Situbondo ditetapkan sebagai Kabupaten Daerah Tertinggal yang Terentaskan Tahun 2015-2019, yang ditetapkan sejak 31 Juli 2019 lalu.

“Dibawah kepemimpinan beliau Semua bidang kedinasan rata secara bergantian mendapat penghargaan, tahun 2018 kita mendapat penghargaan peringkat 1 daerah tertinggal paling inovativ, kinerja pemerintahan kita juga dapat penghargaan SAKIP dengan predikat A, penghargaan ke 235 yaitu Penghargaan Pemabngunan Daerah terbaik ke II se Jatim tahun 2020,’’Pungkas Agung.

Selain data – data penghargaan sejak 2011 – 2020, dimasa kepemimpinan H.Dadang Wigiarto, 28 penghargaan Nasional lainnya diraih kabupaten Situbondo berdasarkan data Informasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) Kabupaten Situbondo tahun 2016 – 2019.

Berikut daftar nama penghargaan berdasarkan LPPD 2016 – 2019 :

1.Sertifikasi Wahana Tata Nugraha tahun 2016
2.Juara harapan 1 tingkat nasional lomba pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera 2016
3.Penghargaan Koperasi berprestasi jenis konsumen 2016
4.Lomba pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera (PUSYAN GATRA) 2016
5.Penghargaaatas upaya Membina dan Mengembangkan Kabupaten Situbondo menjadi Kabupaten peduli HAM 2016
6.Penghargaa SWASTI SADA WIWERDA 2017
7.Penghargaan Instansi Pendukung Layanan Klim Otomatis 2017
8.Penghargaan kriteria Perencanaan Formasi OPD Pengelola Kepegawaina tipe B 2017
9.Penghargaan Kriteria Pemanfaatan CAT OP Pengelola Kepegawaian Tipe B 2017
10.Penghargaan kriteria Pelayanan Kenaikan Pangkat OPD Pengelola Kepegawaian Tipe B 2017
11.Penghargaan Anubhawa Sasana Desa/Kelurahan Sadar Hukum 2018
12.Penghargaan Pasar Tertib Ukur (PTU) pada pasar Panarukan 2018
13.Bupati Entrepreneur Award 2018 untuk kategori Invesment (investasi)
14.Penghargaan SAKIP kategori BB 2018
15.Peringkat II Innovative Government Award kategori Daerah tertinggal 2018
16.Juara I Petugas Inseminator wilayah dominan IB tingkat nasional tahun 2018
17.Implementasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Kabupaten Situbondo Predikat A tahun 2019
18.Juara 3 kategori tingkat SMA Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa pada kementrian Pendidikan dan Kebudayaan di Bandung 2019
19.Juara I Kategori Wisata Alam (Ekowisata kampung Blekok) AWJ tahun 2019
20.Penghargaan Apresiasi Publikasi Video Keaksaraan dalam rangka Hari Aksara Internasional tingkat Nasional 2019
21.Juara 2 Inseminator Pengembangan Tingkat Nasional 2019
22.Penghargaan dari kementrian Pertanian RI kepada koperasi Produsen Primadona kabupaten Situbondo sebagai kelembagaan Ekonomi Petani Berprestasi tingkat Nasional 2019
23.Sertifikasi SNI ISO 9001 : 2015 tentang Pelayanan Ketenagakerjaan (AKJ-AK.V) 2019
24.Piagam penghargaan atas upaya Pelestarian Ekosistem Mangrove dan Habitat burung Blekok di luar kawasan 2019
25.Sertifikasi sebagai lokasi Program kampung iklim kategori Utana dusun Banyukerto Desa Kalianget 2019
26.Penghargaan Kabupaten/kota layak anak 2019
27.Sertifikasi Penghargaa sebagai Kabupaten/kota yang memiliki 100% Puskesmas terakreditasi 2019
28.Juara 1 lomba Kelembagaan Ekonomi Pertanian (KEP) tingkat nasional 2019

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button