Dua Pria Asal Sampang Nekat Jalan Kaki ke Saudi Arabia

BeritaNasional.ID, SAMPANG MADURA JATIM – Anas Mahfudz dan temannya Muhammad Wahab Al Farisi keduanya merupakan warga Kecamatan Sampang Kabupaten Sampang nekat jalan kaki ke Saudi Arabia.
Keduanya hanya berbekal dokumen penting, seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK) dan dokumen penting lainnya.
Pejalan kak ke Saudi Arabia tersebut berangkat dari Alun alun Trunojoyo Sampang diiringi sanak famili dan istri beserta anaknya, ikut juga orang tua dari kedua pria itu.
Tujuan utamanya ke Negara Kingdom Of Saudi Arabian (KSA) adalah Makkah Al Mukaromah.
Perjalanan itu tentu sudah melalui proses persetujuan yang matang dari kedua orangtuanya, dan sanak famili juga istri dan anaknya.
Saat kedua pria melintas di Jalan Nasional Jrengik keduanya terlihat berjalan santai dengan candaan dan sesekali melambaikan Bendera merah putih.
Saat dikonfirmasi diperbatasan Sampang Bangkalan tepatnya di Jalan Nasional Jrengik keduanya mengatakan, ini adalah hal yang biasa, dan juga tantangan bagi kita berdua, namun semua ini tidak jadi masalah yang penting sehat dan selamat sampai tujuan.
Sebenarnya dari kemarin tidak direncanakan sebelumnya, hanya rencana itu muncul dua hari yang lalu untuk berangkat ke Makkah Al Mukaromah Saudi Arabia dengan berjalan kaki bersama temanku.
” Dan Alhamdulillah semua keluarga, termasuk dari keluarga temanku sepakat dan mendukung juga ,akhirnya kita berdua berangkat,” ujar Anas Mahfudz, Sabtu (1/2/2025).
Mahfudz menambahkan, untuk persiapan menuju Saudi Arabia yang perlu kita persiapkan , seperti KTP, KK dan Paspor.
” Untuk Visa nanti kita urus setelah sampai di perbatasan Indonesia dengan Singapura, namun tetap Visa pejalan kaki, dan untuk tiba di Saudi Arabia kita prediksi membutuhkan waktu 13 bulan termasuk istirahatnya ,” tambah Mahfudz sambil berdoa. (Zahrudin/Bernas)