BondowosoDaerahJawa Timur

Kodim 0822 Bondowoso Gelar Coffe Morning Bersama Awak Media

Berita Nasional.ID, BONDOWOSO JATIM – Komandan Kodim 0822 Bondowoso Letkol Arm Suhendra Chipta M. Tr., Hanla., menggelar coffee morning bersama awak Media Mitra Kodim 0822 untuk mempererat ikatan silaturahmi, kekompakan dan solidaritas, Jumat (6/10/2023)

Dalam sambutan dan arahannya, Dandim 0822 meminta kepada wartawan untuk tetap solid, memberi info positif kepada masyarakat. “Saya ucapkan terima kasih kepada awak media mitra Kodim karena sudah hadir dalam coffee morning. Saya berharap wartawan untuk tetap solid, kompak dan tetap memberi informasi positif kepada masyarakat”, tuturnya

Letkol Arm Suhendra Chipta menyampaikan bahwa di tahun politik ini pihaknya menjamin TNI akan bersifat netral. “Kami TNI netral, tidak berpihak kepada siapa saja, tidak punya kepentingan dan 100â„… akan bersikap netral. Kami hanya menginginkan dalam Pemilu tersebut berjalan aman”, harapnya.

Letkol Suhendra menjabat sebagai Komandan Kodim 0822/Bondowoso sudah 1,5 tahun.  “Lewat Coffee Morning ini, saya ingin bersilaturahmi bersama rekan-rekan media di area Kabupaten Bondowoso,” jelasnya.

Saya berharap kedepan kita bisa bersinergi untuk menyukseskan Kabupaten Bondowoso menjadi lebih baik lagi. Termasuk membantu program pemerintah. Mengingat tidak lama lagi akan ada Pemilu mulai Pileg sampai Pemilihan Presiden,” ungkap Letkol Suhendra Suratman.

Dandim berharap, kedepan antara pihaknya dengan wartawan bisa terjalin komunikasi dan koordinasi yang baik. Mengingat komunikasi dan koordinasi gampang diucapkan, tetapi susah dilaksanakan.

Dikatakan Dandim 0822 Bondowoso, karena setiap individu memiliki perasaan, hati dan ego masing-masing. Beberapa hal itulah yang harus dikesampingkan, terlebih bagi rekan media yang memiliki peran penting dalam menyampaikan informasi, pemberitaan yang mendidik masyarakat di wilayah Kabupaten Bondowoso.

“Saya berharap semuanya bisa bersinergi, berkomunikasi. Ketika bertemu atau melihat saya di jalan silahkan sapa saja. Selain itu, sampaikan saja, semisal ada dari penyampaian saya yang salah atau anggota saya yang tidak pas, bisa sampaikan langsung lewat komunikasi dan koordinasi yang baik,” ujarnya.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button