AdvedtorialPolitik

KPU Kota Gorontalo Gelar Dialog Fokus Kesiapan Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024

BeritaNasional.ID, GORONTALO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Gorontalo menggelar Dialog Fokus membahas kesiapan penyelenggara Pemilu dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024. Acara ini berlangsung di Lapangan Buladu dan menghadirkan Ketua serta Anggota KPU Kota Gorontalo sebagai narasumber utama.

Dialog ini digelar sesaat sebelum pelaksanaan Apel Gerakan Coklit Serentak Pilkada Serentak Tahun 2024. Pada kesempatan tersebut, Ketua KPU Kota Gorontalo bersama anggota lainnya memaparkan kesiapan dan progres pelaksanaan tahapan Pilkada di divisi masing-masing. Setiap divisi menjelaskan berbagai upaya dan strategi yang telah dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keberhasilan Pilkada Serentak 2024.

Ketua KPU Kota Gorontalo, Mario Nurkamiden, menyampaikan bahwa pada hari ini Pantarlih dilantik secara serentak di setiap kelurahan.

“Untuk mewujudkan kelancaran pelaksanaan Coklit dan kualitas data pemilih di Kota Gorontalo, KPU telah mempersiapkan Pantarlih dengan baik melalui seleksi ketat, meskipun hanya bersifat administratif. Ini merupakan titik awal yang penting bagi KPU Kota Gorontalo,” ujar Mario.

Setelah Apel, Pantarlih akan langsung melakukan Coklit, dimulai dengan mencoklit lima orang tokoh yang terdiri dari akademisi, tokoh agama, dan tokoh masyarakat. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas data pemilih dan memastikan proses Pilkada berjalan lancar.

Dengan terselenggaranya Dialog Fokus ini, KPU Kota Gorontalo berharap semua pihak dapat bersinergi dan mendukung KPU dalam menjalankan tugasnya, sehingga Pilkada Serentak 2024 dapat terlaksana dengan sukses dan demokratis.

(Adv/Noka)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button