Sumatera

Kunjungi Zoya Balita Penyumbatan Usus, Kemensos RI Berikan Bantuan Secara Lansung

BeritaNasional.ID, AGAM SUMBAR – Sentra Handayani Kementrian Sosial Repoblik Indonesia (RI) kunjungi secara lansung Balita yang mengalami penyakit penyumbatan usus, Zoya yang telah dioperasi di RSUP.M.JAMIL Kota Padang pada tanggal 12 Maret 2022.

Seperti diketahui sebelumnya, Zoya (10) merupakan anak dari pasangan Zulfirman (52) dan Riza Hermayenti (36) yang berada di Jorong IV Nagari Geragahan Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam Sumatera Barat. Keluarga ini tergolong sebagai keluarga kurang mampu, pasalnya pekerjaan Zulfirman sebagai seorang petani hanya bisa mencukupi untuk kebutuhan hidup sehari-hari.

Pasca Zoya dioperasi, Zulfirman tidak bisa lagi bekerja karena menjaga Zoya siang malam, secara bergantian Zulfirman dan istrinya menjaga Zoya. Inilah yang jadi masalah bagi keluarga Zulfirman, sementara untuk bertahan hidup butuh biaya, apalagi sekarang biaya perawatan Zoya sehari-hari lumayan besar, seperti penyediaan kantong stoma dan lain-lain.

Berbagai bantuan telah diupayakan oleh beberapa pihak. Pada tanggal 18 April 2022, keluarga Zoya mendapatkan bantuan sembako dari Dinas Sosial Kabupaten Agam, dan pada hari yang sama juga Zoya mendapat bantuan dari Baznas Kabupaten Agam sebanyak Rp. 2.500.000. kemudian keluarga Zoya juga mendapat bantuan dari Group Rajo Basa Nagari Geragahan.

Sentra Handayani Kemensos RI, Sri Wahyuni saat dikonfirmasi BeritaNasional.ID ketika mengunjungi rumah Zoya, Sabtu (23/04/22) mengatakan, kami mendapatkan informasi dari pimpinan kami yaitu Ibu Mentri Sosial, Tri Rismaharini bahwa ada balita usia 10 bulan yang berada di Kabupaten Agam mengalami sakit penyumbatan usus.

“Terkait hal itu, tentu kami melakukan asesmen yang lebih mendalam, kebutuhan-kebutuhan apa saja yang dibutuhkan oleh Zoya beserta keluarganya. Jadi kami dari Sentra Handayani Kemensos RI akan memberikan bantuan berupa nutrisi, layak hidup dan pengembangan usaha untuk orang tuanya”, ujarnya.

Disebutkan Sri wahyuni, untuk memenuhi kebutuhan hidup, kami membantu pengembangan usaha orang tuanya, bantuan yang kami berikan berupa barang. Karena ada usaha tambahannya berwarung kopi, jadi kami membantu bahan-bahan yang diperlukannya seperti, piring, mangkok, gelas, termos, gula, teh, mie instan dan kopi dari berbagai merek. Untuk kelayakan hidup, kami memberikan bantuan berupa kasur, bantal, tikar, lemari kain dan lain sebagainya.

“Untuk Zoya sendiri, kami membantu membelikan 30 Kantong Stoma (Untuk pemakaian 15 hari), Nutrisi, pempes, pakaian dan kebutuhan lainnya”, katanya.

Diharapakannya, melalui media online dan media sosial, mudah-mudahan nantinya juga banyak pihak-pihak lain yang membantu Zoya, karena bantuan dari Kemensos terbatas.

“Kami membantu keluarga Zoya ini sesuai dengan bajet yang telah ditetapkan. Kesemua bantuan kami berikan berupa barang sesuai dengan jumlah bajet yang disediakan”, tukas Sri Wahyuni.

Dilanjutkan Sri Wahyuni, berdasarkan UU perlindungan anak, kami dari Sentra Handayani Kemensos RI berharap kepada orang tua Zoya agar tetap memberikan pengasuhan yang terbaik kepada anaknya walaupun dengan kondisi apapun.

Pada kunjungan tersebut Sri Handayani didampingi rekannya dari Kemensos, Reni Sukawati, juga turut mendampingi Kabid Pelayanan dan Rehabilitasi Dinas Sosial Kabupaten Agam, Arno, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), Wed, Jorong III Geragahan, Peri dan Jorong IV Geragahan, Ari. (RieL)

 

 

 

 

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button