DaerahJawa TimurRagamSitubondoSosial

Lagi, Kodim 0823 Situbondo Salurkan Bantuan Tumai Pedagang Kaki Lima dan Warung

BeritaNasional.ID – SITUBONDO JAWA TIMUR, – Kembali Kodim 0823 Situbondo menyalurkan Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima dan Warung ( BTPKLW – TNI ) terhadap 415 orang penerima yang berasal dari dua Kecamatan diantaranya Kecamatan Banyuputih dan Kecamatan Jangkar, Rabu (27/10/2021).

Penyaluran BTPKLW – TNI yang bertempat di Aula Makodim 0823 Situbondo ini menggunakan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat. Sebelum masuk ke aulau Makodim Situbondo, para penerima bantuan diarahkan untuk mencuci tangan, tes suhu badan dan memakai masker serta jaga jarak.

Keterangan yang disampaikan Pasiter Kodim 0823 Situbondo Kapten Inf Hadi Sutjipto menjelaskan bahwa, hari ini Kodim 0823 Situbondo menyalurkan BTPKLW – TNI kepada 415 orang penerima dari dua kecamatan yakni, Kecamatan Banyuputih dan Kecamatan Jangkar, Kabupaten Situbondo. “Mereka mendapat BTPKLW – TNI dari pemerintah per orang Rp. 1.200.000,” jelas Pasiter Kodim 0823 Situbondo.

Tak hanya itu yang disampaikan Pasiter Kodim 0823 Situbondo. Akan tetapi, dia juga menjelaskan, bagi para penerima BTPKLW – TNI harus melengkapi persyaratannya. “Dengan adanya penyaluran BTPKLW – TNI ini, saya berharap kepada para penerima agar menggunakan dananya untuk menghidupkan kembali usaha dagangnya,” jelas Kapten Inf Hadi Sutjipto dihapan penerima BTPKLW – TNI.

Lebih lanjut Pasi teritorial berharap kepada para penerima BTPKLW – TNI yang belum melaksanakan vaksinasi agar segera vaksin dan tetap patuh terhadap protokol kesehat Covid-19. “Penyaluran BTPKLW – TNI dari pemerintah ini diberikan kepada para pedagang kali lima dan warung yang terdampak pandemi Covid-19. Oleh karena itu, bagi yang belum vaksin agar segera vaksin dan tetap patuh dengan prokes Covid-19,” pungkas Kapten Inf Hadi Sutjipto.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button