DaerahSUMUT

Masyarakat Temukan Mayat Diduga ODGJ di Tepi Rel KA Km 126+200

BeritaNasional.ID, Batu Bara Sumut – Masyarakat di Kecatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara dikejutkan dengan temuan mayat Mrs. X berjenis kelamin perempuan tanpa identitas ditemukan di pinggiran Rel Kereta Api KM 126+200 Dusun I Desa Perkebunan Limau Manis Kecamatan  Lima Puluh  Kabupaten Batu Bara.

Penemuan ini menghebohkan warga yang ada di Desa Perkebunan Limau Manis dan Desa Antara Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara. Mengetahui adanya temuan mayat ini, warga di dua Desa yang bertetangga tersebut berbondong-bondong menuju ke lokasi tersebut.

Menanggapi kejadian ini, Kapolsek Lima Puluh AKP Rusdi saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (13/04/2023) membenarkan penemuan mayat Mrs.X tersebut.

Ia menjelaskan, kejadian ini ditemukan pertama kali oleh Wahyu warga setempat, pada Rabu, (12/04) sekira pukul 10.00 Wib.

Setelah menemukan mayat tersebut, Wahyu kemudian menghubungi Bhabinkamtibmas Desa yang selanjutnya melaporkan temuan ke Polsek Lima Puluh Polres Batu Bara.

Menanggapi laporan ini, Kapolsek Lima Puluh AKP Rusdi bersama tim Inafis Polres Batu Bara beserta tim langsung meluncur ke lokasi penemuan mayat.

“Saat ditemukan, kondisi mayat dalam terlentang menggunakan daster corak hijau dan sweater warna putih sudah mulai membusuk dan dipenuhi belatung,” sebut AKP. Rusdi.

Ia menjelaskan, bahwa evakuasi mayat yang diduga orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) tersebut berlangsung lama karena berada di jurangan sedalam 3 meter.

Sesaat setelah berhasil melakukan evakuasi, tim Inafis melakukan indentifikasi akan penyebab kematian korban. Selanjutnya mayat tersebut dibawa ke RSUD Batu Bara untuk di visum et repertum.

Selain itu, Kapolsek Lima Puluh AKP Rusdi juga menjelaskan, bahwasanya berdasarkan keterangan saksi yang merupakan warga setempat sebelumnya pernah melihat korban dalam keadaan tidak mengenakan pakaian di seputaran TKP. (FTR-BB/01)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button